Jogja
Sabtu, 15 Juli 2017 - 15:22 WIB

LALU LINTAS JOGJA : Lahan Parkir Digeser, Jumlah Jukir Tetap Sama

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Lalu lintas Jogja disekitar Malioboro ditata.

Harianjogja.com, JOGJA — Rencana Dinas Perhubungan melakukan rekayasa lalu lintas di sirip-sirip Malioboro dimungkinkan menggeser lahan parkir di kawasan tersebut.

Advertisement

Baca Juga : LALU LINTAS JOGJA : Rekayasa Lalin Malioboro Geser Lahan Parkir
Kepala Dinas Perhubungan Kota Jogja, Wirawan Hario Yudon mengatakan meski dimungkinkan ada pergeseran lahan parkir nantinya. Namun tidak sampai menambah juru parkir baru. Selama ini juru parkir yang mendapat surat tugas di sirip Malioboro sebanyak 30 juru parkir termasuk juru parkir di Jalan Pasar Kembang. Jumlah tersebut diakui Wirawan sudah sejak dulu bahkan sebelum ada penataan kawasan Malioboro.

Juru parkir di sirip Malioboro itu hampir semuanya adalah juru parkir kendaraan roda dua.

“Dari dulu sejak sebelum parkir Timur Malioboro dipindah jumlahnya ya segitu,” kata dia, Jumat (14/7/2017). Pihaknya justru ikut mengarahkan agar parkir kendaraan roda dua ke Tempat Khusus Parkir Abu Bakar Ali (ABA).

Advertisement

Dinas Perhubungan juga sudah memberikan pembinaan kepada semua juru parkir di kawasan Malioboro untuk sama-sama mengawasi agar tidak ada parkir liar bermunculan di sirip Malioboro. Saat libur lebaran, beberapa waktu lalu, Dinas Perhubungan bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menindak dua orang juru parkir liar di kawasan Malioboro.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif