Entertainment
Rabu, 12 Juli 2017 - 21:10 WIB

K-POP : Fans Korut Rela Pertaruhkan Nyawa Demi Tweet Exo

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kicauan Exo-L Korut (Allkpop)

Fans Korea Utara rela mempertaruhkan nyawa demi kicauan ke Exo.

Solopos.com, SOLO – Begitu besar pengaruh boy group Korea Selatan, Exo. Sejak kali pertama meluncurkan akun Twitter resmi, sebanyak 11 juta kicauan dari penggemar Exo (Exo-L) menyambut mereka, tak terkecuali fans dari Korea Utara (Korut).

Advertisement

Akun Twitter resmi Korea Selatan sebagaimana dilansir Allkpop, Selasa (11/7/2017) merilis beberapa negara yang ikut menyemarakkan akun resmi Exo. Negara tersebut meliputi Korea Selatan, Amerika Utara, Amerika Selatan, Eropa, Asia Tenggara, dan Asia Timur.

Dari sekian banyak kota dan negara, paling menarik perhatian adalah Pyongyang, yang menjadi ibu kota negara Korut serta beberapa kota lainnya di negara itu.

Sebagaimana diketahui mendengarkan musik dan menonton drama Korea Selatan adalah hal yang dilarang di Korea Utara. Undang-undang yang dibuat pada 2015 menyebutkan seseorang dapat dihukum 10 tahun kerja paksa jika diketahui melanggar aturan tersebut.

Advertisement

Netizen pun mengungkapkan kekagumannya atas dedikasi penggemar Exo di Korea Utara. “Sungguh menakjubkan mereka berada di media sosial Korea Utara, tapi lebih mengejutkan lagu bagaimana ada penggemar Exo di sana,” kata seorang netizen.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Exo K-Pop Korut
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif