Sport
Selasa, 11 Juli 2017 - 14:25 WIB

Rudiger & Costa Absen di Tur Pramusim Chelsea

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Antonio Rudiger (Espnfc)

Chelsea tak bisa membawa Antonio Rudiger dan Diego Costa pada tur Pramusim.

Solopos.com, LONDON — Tidak semua tim bisa langsung pamer bintang baru mereka di pramusim. Salah satunya Chelsea yang akan mengistirahatkan bek Antonio Rudiger yang baru dibeli dari AS Roma dengan banderol 31 juta poundsterling (Rp534,9 miliar).

Advertisement

The Blues, julukan Chelsea, akan memberi kesempatan libur lama bek berusia 26 tahun tersebut. Hal itu bisa dimaklumi karena Rudiger baru saja pulang membantu Timnas Jerman menjuarai Piala Konfederasi 2017 di Rusia. Ia bahkan masih tampil di babak final melawan Chile yang dihelat, Senin (3/7/2017) WIB lalu.

Pada musim panas ini, Chelsea akan melakoni tur pramusim dengan bertandang ke Beijing, Tiongkok, dan Singapura. Di Beijing, Eden Hazard dkk. akan melawan Arsenal, 22 Juli mendatang. Sementara di Singapura, tim asal London Barat tersebut turun di turnamen International Champions Cup (ICC) melawan Bayern Munchen pada 25 Juli dan Inter Milan pada 29 Juli.

Kedatangan Rudiger diharapkan semakin memperkuat lini pertahanan tim juara bertahan Liga Premier ini. Sebelumnya, Conte disebut-sebut menginginkan bereuni dengan mantan anak didiknya di Juventus, Leonardo Bonucci, dan Virgil van Dijk dari Southampton.

Advertisement

“Ini perasaan yang luar biasa karena tidak setiap pemain mendapat kesempatan bergabunv dengan klub besar seperti ini. Saya tidak sabar bertemu dengan rekan-rekan setimku dan saya sangat bangga resmi menjadi pemain Chelsea,” jelas Rudiger, seperti dilansir Dailymail.co.uk, Senin (10/7/2017).

Selain Rudiger, bomber Chelsea, Diego Costa, meminta izin untuk tidak ikut latihan awal pramusim, Senin kemarin. Costa sedang dalam kondisi dilema karena tidak menjadi bagian rencana Conte musim depan. Marca melaporkan Costa meminta izin absen karena sedang bernegosiasi dengan klub lamanya, Atletico Madrid.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif