News
Sabtu, 8 Juli 2017 - 21:47 WIB

Bom Panci Meledak di Bandung, Hendak Serang Rumah Ibadah & Kafe

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi garis polisi (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/SOLOPOS)

Bom panci meledak di sebuah rumah kontrakan di Bandung. Rencananya, bom itu untuk menyerang kafe dan rumah ibadah.

Solopos.com, BANDUNG — Sebuah benda yang diduga bom panci meledak di sebuah rumah kontrakan di Kampung Kubang Bereum RT 7 RW 11 Kelurahan Sekejati, Kecamatan Buah Batu, Kota Bandung, Sabtu (8/7/2017). Berdasarkan penuturan seorang warga yang enggan disebutkan namanya, ledakan terjadi sekitar pukul 15.30 WIB.

Advertisement

“Saya dengar ledakan, tapi enggak berani deketin. Hanya keluar rumah saja,” ujar orang itu saat ditemui di lokasi kejadian, Sabtu, dikutip Solopos.com dari Antara.

Menurut dia, kontrakan tersebut dihuni oleh warga yang berinisial AW yang bekerja sebagai pedagang cuankie. Namun dia tidak mengenal sosok AW. “Enggak kenal. Cuma tahunya dagang cuankie,” katanya.

Sabtu malam, Tim Gegana Polda Jabar masih melakukan olah tempat kejadian perkara, dan memasang garis polisi di sekitar lokasi ledakan. “Pelaku berinisial AW, sudah ditangkap,” kata Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus dalam pesan singkat, Sabtu malam.

Advertisement

Dalam penangkapan AW yang berusia 21 tahun itu, polisi menyita barang bukti panci berisi paku dan rangkaian bom yang sudah meledak. Menurut dia, berdasarkan pengakuan seorang saksi bernama Ridwan, kejadian tersebut diketahui setelah Ridwan mendengar suara ledakan disertai api di rumah kontrakan tersebut pada Sabtu sekitar pukul 15.30 WIB.

“Kemudian saksi menghubungi polisi dan segera Polrestabes Bandung langsung mendatangi TKP,” katanya.

Yusri mengatakan, kepada polisi, AW mengaku mempelajari cara merakit bom dari internet. Kemudian pada 1 Juni 2017, AW merakit bom.

Advertisement

AW berencana meledakkan sejumlah tempat di Bandung di antaranya Cafe Bali di Jl. Braga, Rumah Makan Celengan di Astana Anyar, dan Gereja Buah Batu. “Dia beralasan ingin meledakkan bom untuk jihad,” katanya. Saat ini AW masih diperiksa di Polrestabes Bandung.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif