Entertainment
Jumat, 7 Juli 2017 - 15:10 WIB

Duet dengan Marcell, Suara Manja Raline Shah Bikin Dengkul Lemas

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Raline Shah. (Istimewa/Instagram/RalineShahe)

Suara manja Raline Shah di lagu duet terbaru bersama Marcell membuat warganet gemas.

Solopos.com, SOLO – Kiprah aktris cantik Raline Shah di dunia seni peran memang sudah tak diragukan lagi. Beberapa judul laris di Indonesia sudah dibintanginya. Namun, hal itu tak membuatnya berpuas diri.

Advertisement

Artis asal Medan itu mulai melebarkan sayapnya di panggung hiburan Tanah Air. Tak puas dengan berakting, ia kembali menjajal kemampuan olah vokalnya. Tak tanggung-tanggung, kali ini ia menggandeng penyanyi pria kenamaan, Marcell Siahaan.

Bersama Marcell, Raline berancana merilis single duet pertama bertajuk Jadi Milikku. Kabar itu diketahui dari video singkat yang diunggah di Instagram Raline, @ralineshah, Rabu (5/7/2017). Dalam video itu, ia memamerkan suara merdunya menyanyikan lagu tersebut.

Lagu duet Raline Shah dan Marcell Siahaan (Instagram @marcellsiahaans)

Advertisement

“Pulang dari liburan, jet lagged dan tidak sabar mengabarkan berita baik ini. Tanggal 6 ini ada pemutaran perdana kolaborasi aku dan Marcell @marcellsiahaans Jadi Milikku,” tulis Raline pada keterangan video.

Pada video itu, Raline memperlihatkan ekspresi manjanya di hadapan Marcell. Sementara Marcell tampak malu-malu melihat tingkah rekan duetnya yang menggemaskan itu. Video itu pun mendapat respons positif dari warganet.

Meski bukan karya pertama, warganet mengaku tak sabar menantikan perilisan video klip tersebut. Seperti diketahui, single pertama Raline, Kekasih di Surga, yang menjadi salah satu soundtrack film Surga yang Tak Dirindukan (2015) itu mendapat sambutan hangat di kalangan penggemar.

Advertisement

Capture teaser video klip lagu duet Raline Shah dengan Marcell (Instagram @ralineshah)

“Kurang apalagi coba kak Raline ini. Cantik, kaya, seksi, bertalenta, suaranya adem pula. Idaman banget pokoknya. Sukses terus kak, enggak sabar pengin lihat video klipnya,” tulis @citramarlinaana.

“Ya ampun, gila ini lebih bagus dari lagu pertamanya dulu. Raline lebih ekspresif, suaranya manja-manja adem gimana gitu bikin meleleh,” sambung @wahyuhidayat.

“Suaranya merdu manja-manja gemas gimana bangetlah. Coba kalau kak Marcell ikut nyanyi juga, duh meleleh pasti hati ini. Sukses terus ya kak. Ditunggu video klipnya di Youtube,” lanjut @biduyun.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif