Jogja
Kamis, 15 Juni 2017 - 14:32 WIB

Bank Indonesia Ingin Semua BPR Layani Penukaran Uang Baru

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Penukaran uang baru di Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) DIY, Senin (12/6/2017). (Bernadheta Dian Saraswati/JIBI/Harian Jogja)

Bank Perkreditan Rakyat (BPR) mendapat kesempatan untuk melayani penukaran uang baru kepada masyarakat

 
Harianjogja.com, JOGJA-Bank Perkreditan Rakyat (BPR) mendapat kesempatan untuk melayani penukaran uang baru kepada masyarakat. Namun, tidak semua BPR tertarik.

Advertisement

BPR Ukabima di Gunungkidul misalnya. BPR ini memilih tidak melayani penukaran uang karena ingin konsentrasi pada produk internal yang ditawarkan. “Saya mau fokus ke operasional dulu,” katanya, belum lama ini.

BPR yang ingin melayani penukaran uang bisa mengajukan permohonan kepada Bank Indonesia. Namun penyaluran uangnya tidak langsung dilakukan di BI, melainkan melalui Bank Umum seperti Mandiri, BRI, dan BNI. BPR tidak memiliki rekening di BI sehingga penyerapan uang baru dilakukan di bank umum.

Deputi Gubernur Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) DIY Hilman Tisnawan berharap agar semua BPR bisa terlibat dalam penukaran uang. “Ini [layanan penukaran uang] menjadi peluang untuk menyediakan uang yang cukup dan bervariasi,” katanya pada wartawan seusai buka bersama di Hotel Tentrem, Rabu (14/6/2017).

Advertisement

Mulai tahun ini, BI sudah tidak melayani penukaran langsung untuk masyarakat. BI membuka pelayanan melalui kas keliling di beberapa titik, seperti di pasar tradisional. Persebaran penukaran kas keliling juga sampai ke pelosok daerah guna memfasilitasi masyarakat yang tidak tersentuh bank.

Hilman mengatakan, distribusi uang baru di BPR sebetulnya lebih efektif dilakukan daripada penukaran di kantor BI. Lokasi kantor BPR banyak tersebar di luar pusat kota sehingga dengan menyelenggarakan penukaran uang akan membantu masyarakat pinggiran yang ingin mendapatkan uang baru.

Oleh karena itu, pihaknya sangat berharap agar semua BPR dapat terlibat dalam penukaran uang baru.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif