Jogja
Selasa, 6 Juni 2017 - 02:22 WIB

WISATA SLEMAN : Lestarikan Dolanan Anak, Rumah Domes Ajak Pengunjung Main Permainan Tradisional

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah anak-anak memainkan permainan tradisional Desa Wisata Rumah Domes Teletubies Sengir, Sumberharjo, Prambanan itu, Minggu (4/6/2017). (Abdul Hamid Razak/JIBI/Harian Jogja)

Wisata Sleman di Rumah Domes Teletubis

Harianjogja.com, SLEMAN — Kreativitas desa wisata perlu dilakukan untuk menarik minat pengunjung. Rumah Domes Teletubies misalnya menawarkan paket Debut 90’s bagi pengunjung yang datang ke lokasi tersebut.

Advertisement

Ketua Pokdarwis Desa Wisata Rumah Domes Teletubies Sulasmono mengatakan, paket wisata Debut 90’s tersebut ditawarkan bagi pengunjung yang ingin bernostalgia dengan permainan tradisional. Tidak hanya itu, paket tersebut juga bertujuan untuk mengenalkan beragam permainan tradisional kepada anak-anak.

“Selain untuk terus melestarikan dolanan tradisional di tengah perkembangan teknologi saat ini, paket Debut 90’s juga mengajak pengunjung untuk bernostalgia dengan masa kecilnya,” ungkap Mono sapaan akrab pengelola wisata yang berada di Sengir, Sumberharjo, Prambanan itu, Minggu (4/6/2017).

Dolanan yang ditawarkan seperti bakiak bathok, lompat tali, bakiak kayu dan permainan tradisional lainnya. Bahkan untuk memasyarakatkan paket wisata tersebut, pihakny bersama mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) menggelar kompetisi dolanan tradisional pada pakan lalu.  “Lomba dolanan tradisional itu dikhususkan bagi pengunjung. Ada juga anak-anak dari komunitas Studio Biru yang mencoba dolanan tradisional itu,” katanya.

Advertisement

Sementara itu, Kades Sumberharjo Lekta Manuri menilai, perkembangan teknologi mulai menggeser dolanan tradisional. Saat ini, anak-anak banyak bermain permainan modern bahkan dalam Ponsel Pintar. “Oleh karena itu perlu ada upaya untuk melestarikan dan mengenalkan dolanan pada anak-anak. Paket Debut 90’s ini salah satu upaya untuk melestarikan dolanan tradisional,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Wisata Sleman
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif