News
Minggu, 4 Juni 2017 - 10:55 WIB

Teror Van Hantam London Bridge, Pejalan Kaki Bergelimpangan

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warga berjalan meninggalkan area sekitar Londo Bridge dengan tangan di kepala setelah teror menggunakan van yang menabrak para pejalan kaki, Minggu (4/6/2017) dini hari waktu setempat. (JIBI/Solopos/Reuters/Neil Hall)

Teror menggunakan van terjadi di London Bridge dan menyasar para pejalan kaki dan kerumunan orang.

Solopos.com, LONDON — Aksi teror kembali mengguncang Inggris. Para militan mengemudikan sebuah van yang melaju kencang ke arah jalur pejalan kaki di London Bridge sebelum menusuk orang-orang di jalan dan bar dekat Borough Market, Sabtu (3/6/2017) malam waktu setempat.

Advertisement

Saksi mata menyebutkan van putih itu diarahkan ke jalur pedestrian tersebut dan menabrak beberapa orang. “Sepertinya dia [pelaku] memang menargetkan kerumunan orang. Saya langsung menggigil karena tidak tahu harus bagaimana,” kata Mark Roberts, 53, seorang konsultan management yang menjadi saksi kejadian itu, kepada Reuters.

Mark mengaku melihat enam orang bergelimpangan setelah berbelok dan berada dari trotoar. “Itu sangat menghebohkan,” kata dia.

Advertisement

Mark mengaku melihat enam orang bergelimpangan setelah berbelok dan berada dari trotoar. “Itu sangat menghebohkan,” kata dia.

Seorang sopir taksi kepada BBC menyebutkan 3 orang lalu keluar dari van sambil membawa pisau panjang. Mereka lalu menyebar ke arah kerumunan di Boroug High Street dan menusuk orang-orang.

Saksi mata lainnya melihat orang-orang berlarian ke dalam bar untuk berlindung. “Orang-orang berlarian dan berteriak, lalu van menabrak dari belakang. Kami pergi ke arah Borough Market dan semua orang masuk ke dalam bar. Semua orang berdesakan di pintu bar,” kata Brian, 32.

Advertisement

UK police respond to multiple incidents in London – Reuters TV

British police rush to an incident on London Bridge on Saturday after witnesses say a van ploughed into pedestrians. Armed police are also responding to an incident at nearby Borough Market.

BBC seperti dikutip Reuters mengutip pernyataan polisi bahwa korban tewas lebih dari satu orang. Sementara itu, koran Britain’s Sun menyebut tujuh orang diduga meninggal dan dua penyerang ditembak mati polisi dekat London Bridge. Namun belum ada konfirmasi tentang informasi ini. Sky News bahkan menyebut polisi belum bisa menghitung para penyerang yang tertembak.

Advertisement

Serangan itu terjadi menjelang pemilu pada 8 Juni mendatang dan hanya kurang dari dua pekan setelah bom yang menewaskan 22 orang dekat arena konser Ariana Grande di Manchester. Belum ada satupun kelompok yang mengklaim bertanggungjawab atas serangan ini.

BBC menunjukkan sebuah foto dua terduga pelaku yang ditembak polisi. Salah satunya mengenakan kaleng kecil yang diikatkan di tubuhnya. Sementara itu, layanan ambulans London menyebutkan sedikitnya 20 orang dibawa ke enam rumah sakit di London. Tiga RS utama di kota itu mengonfirmasi mereka mengisolasi para pasien dan staf untuk memastikan keamanan.

Reuters menyebutkan suara tembakan menyusul setelah suara ledakan keras dari Borough Market. Tak lama kemudian, belasan orang yang terjebak serangan itu bergerak dengan kawalan polisi.

Advertisement

Sebagai catatan, jalan-jalan di sekitar London Brigde dan Borough Market selalu dipadati masyarakat setempat dan pejalan kaki, khususnya setiap Sabtu malam.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif