Sport
Selasa, 23 Mei 2017 - 01:30 WIB

Jelang Porprov, 85 Wasit dan Juri Renang Solo Buru Lisensi

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah wasit dan juri renang mengikuti penataran di Kampus Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Solo, Senin (22/5). (Istimewa)

 

Wasit dan Juri renang di Kota Solo berburu lisensi.

Advertisement

Solopos.com, SOLO — Sebanyak 85 wasit dan juri kejuaraan renang di Solo mengikuti penataran selama tiga hari untuk mendapatkan lisensi dari Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI). Penataran itu digelar di Kampus Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Cengklik, Solo, Senin-Rabu (22-24/5/2017).

Ketua Panitia Penataran Wasit dan Juri Renang. Feri Fitriyanto, mengatakan kebanyakan wasit yang mengikuti penataran ini masuk kategori pemula. Sebanyak 50 peserta di antaranya berasal dari kalangan mahasiswa, 10 peserta dari masyarakat umum dan 15 peserta dari kalangan alumni kampus setempat.

“Penataran ini adalah bagian dari persiapan pelaksanaan Porprov [Pekan Olahraga Provinsi] Jateng 2018. Paling tidak panitia Porprov Jateng membutuhkan sekitar 40 wasit dan juri renang,” terang Feri kepada Solopos.com, Senin (22/5/2017).

Advertisement

Setelah mengikuti penataran, 85 wasit dan juri renang itu bakal mendapat lisensi C dari Pengurus Daerah (Pemda) PRSI Jateng. Lisensi C itu sudah cukup digunakan untuk memimpin kompetisi renang di tingkat provinsi.

Selama mengikuti penataran, meraka akan mendapat sejumlah materi dan tes. Beberapa materi yang disampaikan antara lain screening tools, praktik di kolam renang, manajemen lomba dan lain-lain. Untuk penguatan teori dilakukan di dalam kampus, sementara penguatan praktik digelar di Kolam Renang Tirtomoyo Manahan.

“Lisensi bagi seorang wasit itu amat penting. Lisensi ini ibarat SIM bagi pengguna kendaraan bermotor. Saat ini masih ada wasit yang menguasai aturan lomba renang, tapi belum berlisensi,” ucap Feri.

Advertisement

Penataran itu dipandu oleh Pengda PRSI Jateng. Mereka adalah Tri Tunggal, Farid dan Hartadi Nurtjojo. “Untuk Pak Hartadi saat ini belum tiba di Solo karena masih ada kegiatan di luar negeri,” ujar Feri.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif