Sport
Kamis, 11 Mei 2017 - 05:25 WIB

Ini Saran untuk Manchester City Agar Raih Gelar Musim Depan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pep Guardiola bersama para pemain Manchester City. (JIBI/Reuters/Carl Recine)

Manchester City dipastikan tak meraih gelar juara di musim ini.

Solopos.com, MANCHESTER – Josep Guardiola dipastikan tak bisa merengkuh trofi bersama Manchester City musim ini. Itu menjadi musim pertama Guardiola tanpa gelar. Sebuah saran pun datang untuk Guardiola dan City agar musim depan bisa mengangkat trofi.

Advertisement

Guardiola didatangkan City pada awal musim ini setelah sukses bersama Barcelona dan Bayern Munchen. Bersama dua tim tersebut, Guardiola cukup sukses dan selalu meraih trofi di setiap musim. Namun tidak di musim ini bersama City.

The Citizens dipastikan tak bisa juara Liga Premier Inggris yang menyisakan dua pertandingan lagi. Mereka masih terdampar di posisi keempat. Kevin De Bruyne dkk. juga sudah tersingkir di ajang Piala FA (semifinal), Piala Liga Inggris (babak keempat), dan Liga Champions (16 besar).

Mantan pemain City, Andy Hinchcliffe, memiliki saran untuk Guardiola dan The Citizens agar tak nirgelar lagi di musim depan. Menurutnya, salah satu biang kegagalan City di musim ini adalah cederanya sejumlah pilar utama seperti Vincent Kompany dan Ilkay Gundogan. Selain itu, harus ada tambahan amunisi di musim depan.

Advertisement

“Mereka butuh Kompany bugar dan main reguler, dan mereka juga butuh Gundogan kembali,” kata Hinchcliffe seperti dikutip dari Sky Sports, Rabu (10/5/2017).

“Mungkin mereka harus merekrut setidaknya empat pemain di musim panas. Seorang kiper harus jadi prioritas karena Joe Hart tampaknya takkan balik ke klub. Mereka mungkin harus merekrut seorang bek tengah yang piawai memainkan bola dan juga butuh seorang penyerang top,” sambungnya.

“[Gabriel] Jesus sedemikian fantastis sejak bergabung tapi usianya masih 20. Kami menduga [Sergio] Aguero akan bertahan tapi kalau hendak mengejar gelar [Premier League] dan Liga Champions, dan serius menjuarai piala-piala domestik, perlu skuat berkualitas, sebuah skuat dengan kedalaman dalam konteks pengalaman.”

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif