Soloraya
Selasa, 9 Mei 2017 - 17:35 WIB

Sering Diprotes Cucu, Wali Kota Solo Berhenti Merokok

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo,(JIBI/Solopos/Dok.)

Wali Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, memutuskan berhenti merokok.

Solopos.com, SOLO — Tanggal 22 April 2017 lalu menjadi hari bersejarah bagi Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo atau yang akrab disapa Rudy. Tepat pada tanggal itu, Rudy berhenti merokok.

Advertisement

Ternyata bukan hal sulit bagi orang nomor satu di Kota Solo ini menghentikan kebiasaan sebagai perokok aktif. Niat dan ketulusan menjadi modal utamanya. “Asal ada kemauan semua bisa kok untuk berhenti merokok,” ucap Rudy ketika berbincang dengan wartawan di Balai Kota, Selasa (9/5/2017).

Alasan lainnya, ia berhenti merokok karena kerap diprotes cucunya. Mereka seolah menjadi satpam yang selalu mengingatkan Rudy akan pentingnya menjaga kesehatan dan berhenti merokok.

Advertisement

Alasan lainnya, ia berhenti merokok karena kerap diprotes cucunya. Mereka seolah menjadi satpam yang selalu mengingatkan Rudy akan pentingnya menjaga kesehatan dan berhenti merokok.

Hampir setiap kali bertemu sang cucu, ia mendapat protes karena badannya berbau asap rokok. Bahkan, mereka sering merasa terganggu dengan bau rokok saat tidur ditemaninya.

“Satpam saya ya cucu saya itu. Mereka melarang saya merokok, jadi bukan karena nazar apa-apa,” ungkapnya.

Advertisement

“Sehari satu bungkus, kalau perokok berat kan lebih dari sebungkus sehari,” katanya.

Kini, ia mengaku lebih sehat dengan tidak merokok. Badan lebih kuat dan yang terpenting tidak selalu membawa puntung rokok di saku celananya.

Dia membawa puntung rokok di saku celananya jika saat merokok tidak ada asbak maupun tempat sampah di lokasi tersebut. “Sampai lali puntung rokoke kekumbah [Sampai lupa puntung rokoknya ikut dicuci],” ujarnya.

Advertisement

Rudy menceritakan sudah beberapa kali ia mencoba berhenti merokok yakni pada 1991, 1993, serta 1999 lalu. Namun, upaya itu hanya bertahan sebentar dan ia pun kembali lagi sebagai perokok aktif.

“Kalau ini mudah-mudahan tidak merokok lagi lah. Saya juga mau ziarah ke Vatikan bersama istri dan anak bungsu,” harapnya.

Wisata rohani ke Vatikan bersama istrinya E. Endang Prasetyaningsih dan putri bungsunya akan dilaksanakan pada 11 Juni mendatang. Rencana ini sempat tertunda di tahun lalu karena menggelar resepsi ngunduh mantu putra keempatnya, Matheus Rizky Bayu Himawan, dengan Elizabet Novia Mira Gupita Indah Pratiwi.

Advertisement

Doa khusus akan dipanjatkan Rudy selama ziarah tersebut. “Doa khususnya pastilah untuk bangsa dan negara. Kalau untuk diri sendiri memohon pada Tuhan agar bisa mengabdi, melayani masyarakat sampai selesai tanpa ada rintangan apa pun,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif