Sport
Selasa, 2 Mei 2017 - 17:25 WIB

Jeblok di Awal 2017, Praveen/Debby Siap Evaluasi Performa

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Praveen Jordan/Debby Susanto (Badmintonindonesia.org)

Praveen/Debby belum meraih hasil positif di tahun 2017.

Solopos.com, SOLO – Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Debby Susanto belum menunjukkan hasil yang memuaskan pada awal 2017 ini. Mereka pun siap melakukan evaluasi di segala aspek demi meraih hasil positif di turnamen selanjutnya.

Advertisement

Pada ajang All England 2017, Praveen/Debby gagal mempertahankan gelar dan justru terhenti di babak pertama. Selanjutnya, di Malaysia Open Super Series Premier 2017 lalu, Praveen/Debby pun tak berhasil melewati babak kedua.

Kemudian, di Swiss Open Grand Prix Gold 2016, Praveen/Debby tak berhasil merebut kemenangan di final. Begitu pun di ajang Singapore Open Super Series 2016, Praveen/Debby terhenti di babak perempatfinal. Terbaru, mereka kandas di ajang Kejuaraan Asia Bulu Tangkis 2017.

Padahal di Kejuaraan Asia itu, Praveen/Debby sangat diandalkan mengingat ganda-ganda lainnya absen karena cedera seperti Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya. Namun, langkah Praveen/Debby terhenti di babak perempatfinal usai kalah dari pasangan Tiongkok, Wang Yilyu/Huang Dongping (Tiongkok), dengan skor 22-24 dan 19-21.

Advertisement

Hasil minor di 2017 ini berbanding terbalik dengan performa Praveen/Debby pada tahun lalu. Mereka berhasil meraih gelar All England 2016 serta menjadi juara di ajang India Open Grand Prix Gold 2016. Tak ayal, Praveen/Debby pun disebut-sebut menjadi penerus Owi/Butet.

“Pencapaian kami memang kurang bagus di awal 2017 ini,” kata Praveen seperti dikutip dari Badmintonindonesia.org, Selasa (2/5/2017).

“Memang harus ada perbaikan dari diri kami masing-masing. Baik dari segi teknis maupun non teknis. Pokoknya di semua aspek, bahkan sampai di segi fisik juga. Semoga kami bisa memperbaiki semuanya dan tampil lebih baik lagi,” tandasnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif