News
Jumat, 21 April 2017 - 12:10 WIB

Real Count Form C1 KPU DKI Rampung, Anies-Sandi 57,95%, Ahok-Djarot 42,05%

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan berjabat tangan seusai melakukan pertemuan di Balai Kota, Jakarta, Kamis (20/4/2017).(JIBI/Solopos/Antara/Hafidz Mubarak A.)

Anies-Sandi unggul di hasil hitung form C1 KPU DKI.

Solopos.com, JAKARTA — Hasil hitung TPS atau form C1 (real count) KPU DKI melalui aplikasi Sistem Informasi Perhitungan Suara (Situng) sudah 100%, pada pukul 20.00 WIB, Kamis (20/4/2017).

Advertisement

Hasilnya, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno memperoleh suara jauh lebih banyak dari paslon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat.

Sebagaimana dirilis di aplikasi Situng KPU DKI, Anies-Sandi memperoleh 3.240.379 suara atau sebanyak 57,95%. Sementara paslon Ahok-Djarot memperoleh 2.351.438 suara atau sebanyak 42,05%.

Sebagaimana diketahui, perolehan suara tersebut tak berbeda jauh dengan hasil hitung cepat yang dilakukan lembaga survei usai pencoblosan pada 19 April 2017. Di mana seluruh lembaga survei memenangkan pasangan nomor urut 3.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif