Sport
Rabu, 12 April 2017 - 12:30 WIB

Messi di Puncak, Ini Daftar Top Skor Sementara Liga Champions 2016/2017

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lionel Messi saat laga kontra Borusia Moenchengladbach, Rabu (7/12/2016) dinihari WIB. (JIBI/Reuters/Albert Gea)

Messi berada di puncak daftar top skor Liga Champions

Solopos.com, SOLO — Penyerang klub Barcelona, Lionel Messi, memuncaki datar top skor Liga Champions 2016/2017 dengan 11 gol. Sedangkan Penyerang klub Paris Saint Germain (PSG) asal Uruguay, Edinson Cavani, berada di posisi kedua dengan delapan gol.

Advertisement

Penyerang Borussia Dortmund, Pierre Emerick Aubameyang, berada di peringkat ketiga dengan tujuh gol. Ia masih bisa menambah gol di perempatfinal, saat timnya menghadapi AS Monaco pada Kamis (12/4/2017) besok.

Berdasarkan data statistik Liga Champions, dari awal musim kompetisi 2017 hingga saat ini telah tercipta 343 gol dengan rata-rata 3,04 gol per pertandingan.

Sebanyak 65 gol tercipta pada menit 45 hingga 60, 59 gol pada menit 15 sampai 30, 58 gol hadir pada menit 76 hingga 90 dan 46 gol tersaji di menit 31 hingga 45.

Advertisement

Berikut daftar pencetak gol Liga Champions:

Pos Nama Jumlah Menit Gol Assist Klub
Laga Bermain
1 Lionel Messi 8 720 11 2 Barcelona
2 Edinson Cavani 8 720 8 1 Paris
3 Aubameyang 7 528 7 1 Dortmund
4 R Lewandowski 8 706 7 1 Bayern
5 Sergio Agüero 7 541 5 3 Man. City
6 Dries Mertens 8 571 5 3 Napoli
7 Karim Benzema 8 577 5 1 Real Madrid
8 Neymar 8 707 4 8 Barcelona
9 Mesut Özil 8 627 4 3 Arsenal
10 Riyad Mahrez 7 597 4 2 Leicester

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif