Jateng
Senin, 10 April 2017 - 20:50 WIB

KISAH MISTERI : Ranjang Bergerak Bukan di Kariadi Semarang, Ulah Iseng Pegawai RS Argentina

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rekaman CCTV dari rumah sakit di Kota Rosario, Santa Fe, Argentina yang sebelumnya sempat diduga dari RS dr. Kariadi, Kota Semarang, Jateng. (Youtube.com-Gabehashtv)

Kisah misteri yang sempat mencuat di media sosial ternyata bukan di Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG – Kisah misteri yang mencuat di media sosial Facebook beberapa waktu lalu menyeret nama salah satu rumah sakit ternama di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), yakni Rumah Sakit (RS) dr. Kariadi.

Advertisement

Dikabarkan pengguna akun Facebook Ratya Mardika Tata Koesoema, Senin (3/4/2017), kejadian mistis berupa ranjang pasien yang seakan bergerak dengan sendirinya terjadi di Bangsal Kutilang RS dr. Kariadi.

[Baca juga: Hiii… Ranjang Pasien di RS Kariadi Semarang Bergerak Sendiri, Netizen Geger]

Advertisement

[Baca juga: Hiii… Ranjang Pasien di RS Kariadi Semarang Bergerak Sendiri, Netizen Geger]

“Bagi yang suka uji nyali. 7 Maret 2017 jam 01.30.23, di RS Kariadi Semarang. Kejadiannya di Bangsal Kutilang yang terekam kamera CCTV konon,” tulis pengguna akun Facebook Ratya Mardika Tata Koesoema dalam keterangan video yang ia unggah ke dinding pribadinya.

Meski waktu kejadian yang ia paparkan benar, namun lokasi kejadian yang ia sebutkan dalam keterangan video yang ia unggah ke akun Facebooknya ternyata tak benar.

Advertisement

Dari rekaman video tersebut, terlihat ranjang pasien di sebuah rumah sakit terlihat bergerak dengan sendirinya hingga terjungkal ke tempat yang lebih rendah. Banyak yang memercayai bahwa ranjang pasien tersebut bergerak karena adanya kekuatan supernatural.

Meski demikian, pihak Kementrian Kesehatan Santa Fe, Argentina menyatakan ranjang pasien tersebut bergerak bukan karena kekuatan supernatural, melainkan karena dua pegawai rumah sakit yang iseng dan sengaja ingin menakuti teman kerjanya.

Pihak Kementrian Kesehatan Santa Fe memaparkan ada dua pegawai rumah sakit yang iseng dan menggunakan tali tipis untuk menarik ranjang tersebut dari kejauhan sehingga terlihat bergerak dengan sendirinya.

Advertisement

Sementara itu, di situs berbagi video, Youtube, pihak pengelola saluran Gabehashtv, melalui sebuah video yang diunggah pada 14 Maret 2017 silam, memaparkan dua ranjang pasien tersebut dapat bergerak karena ada tali yang ditarik oleh orang iseng yang ingin menakuti rekannya.

Dari video yang diunggah di saluran Youtube tersebut dijelaskan para orang iseng itu menggunakan tali pancing yang tipis sehingga tak terlihat jelas oleh orang-orang yang melintas.

Meski telah membuat geger media sosial dan membuat netizen memperdebatkan rekaman video tersebut, pihak Kementerian Kesehatan Santa Fe tak melaporkan dua orang yang tak disebutkan namanya itu ke pihak berwajib.

Advertisement

Kisah misteri itu juga sempat membuat netizen di Indonesia berdebat karena sempat dikabarkan rekaman video tersebut diambil dari RS dr. Kariadi Kota Semarang.

 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif