Lifestyle
Jumat, 7 April 2017 - 15:15 WIB

FASHION WANITA : Tampil Cantik dan Energik dengan Kulot Batik Kekinian

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi celana kulot batik rang-rang di Tokosolopos.com (tokosolopos.com)

Fashion wanita kali ini tentang kulot batik motif tenun yang membuat penampilan cantik dan energik.

Solopos.com, SOLO – Gaya hidup urban yang semakin modern ikut memengaruhi tren fashion masa kini. Berbagai fashion item yang pernah hits pada era 1980-an pun belakangan kembali menjadi tren, salah satunya celana kulot.

Advertisement

Ya, belakangan ini gaya busana vintage dengan kulot memang tengah digandrungi para wanita. Potongan yang lebar membuat celana ini sangat nyaman dipakai serta cocok dipadupadankan dengan berbagai model atasan.

Jika biasanya celana kulot dibuat dari bahan kain polosan, maka baru-baru ini muncul celana kulot dari kain batik beragam motif. Potongan celana kulot yang bernuansa vintage kini tampak lebih modern berpadu dengan berbagai motif batik khas Nusantara, seperti kulot batik bercorak tenun rang-rang di Tokosolopos.com.

Corak tenun rang-rang khas Nusa Penida, Bali, membuat kesan vintage pada busana tersebut semakin tegas. Tenun rang-rang merupakan salah satu warisan budaya Indonesia yang tetap menggoda di setiap waktu. Motifnya yang unik nan elegan menjadi ciri khas kain tersebut. Oleh sebab itu, banyak desainer yang memanfaatkan kain tersebut untuk membuat busana modern.

Advertisement

Cek koleksinya di Sini

Celana kulot rang-rang dibuat dari bahan kain batik cap kualitas prima. Kain yang dipilih merupakan jenis katun yang nyaman dipakai. Selain didominasi corak tenun rang-rang, celana tersebut tampak semakin cantik dengan adanya motif batik kotak-kotak kontemporer di bagian samping. Nuansa elegan tampil dalam perpaduan warna biru dongker, hitam dan putih pada celana tersebut.

Berbeda dengan celana kulot pada umumnya yang berpotongan lebar, bagian samping bawah celana kulot rang-rang ini justru diberi kerutan. Kerutan itu tentunya akan membuat kaki si pemakai terlihat lebih jenjang. Pemakaian celana ini dapat memberikan kesan elegan, edgy (berkarakter), namun tetap chic (cantik).

Advertisement

Bagi penyuka gaya kasual yang ingin tampil formal bisa memadukan celana kulot rang-rang dengan kemeja polos maupun blus berwarna lembut. Tampilan itu sangat cocok dipakai untuk pergi ke kantor sehari-hari. Tapi, jika ingin tampil energik, fashionista bisa bermain pattern dengan memakai celana itu bersama kemeja batik motif kontemporer seperti bold stripped, floral, maupun lurik.

Bagi yang ingin tampil dewasa dan elegan bisa memadukan celana kulot rang-rang dengan blazer polos dan pointed high heels untuk ke kantor. Sementara untuk membuat kesan chic, fashionista bisa mengenakan baju crop top atau twisted top. Sebab, celana kulot yang memiliki potongan tinggi di atas pinggang sangat cocok dipadukan dengan atasan yang lebih pendek (crop top) maupun atasan asimetris (twisted top).

Model busana ready to wear (siap pakai) bernuansa futuristis itu menjadi salah satu highlight Tokosolopos.com guna menyesuaikan tren fashion terkini. Semua kebutuhan busana terkini ppara fashionista bisa didapatkan dengan mudah di outlet Tokosolopos.com di Griya Solopos, Jl. Adi Sucipto 190, Solo.

Tapi, jika tidak mau repot, Anda bisa melihat semua koleksi busana fashionable itu di website Tokosolopos.com, Instagram @tokosolopos, maupun Facebook @tokosolopos. Jadi, tunggu apalagi, ciptakan gaya busana batik luar biasa dengan koleksi terbaru Tokosolopos.com. 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif