Soloraya
Rabu, 5 April 2017 - 17:17 WIB

Keluarga Besar Kostrad Berziarah ke Makam Pak Harto di Giribangun

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pangkostrad Letjend TNI Edy Rahmayadi (kedua dari kanan) berjalan kaki saat napak tilas perjalanan Jenderal H.M. Soeharto dari Lapangan Karangbangun, Matesih, Karanganyar, ke Astana Giribangun, Rabu (5/4/2017). (Kurniawan/JIBI/Solopos)

Pangkostrad bersama keluarga besar Kostrad berziarah ke makam Pak Harto.

Solopos.com, KARANGANYAR — Keluarga besar Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) dipimpin Pangkostrad, Letjend TNI Edy Rahmayadi, berziarah ke makam Presiden kedua RI, Soeharto, di Astana Giribangun, Kecamatan Matesih, Karanganyar, Rabu (5/4/2017) pagi.

Advertisement

Sebelum berziarah, Pangkostrad napak tilas dari Lapangan Karangbangun, Matesih, ke Astana Giribangun. Rute sepanjang lebih kurang tiga kilometer tersebut pernah dilalui almarhum Soeharto. Sesampai di area Astana Giribangun, Pangkostrad beristirahat sejenak, lalu melakukan prosesi ziarah. Kegaiatan tersebut diikuti puluhan perwira dan prajurit Kostrad.

Saat diwawancarai wartawan seusai berziarah, Pangkostrad mengatakan sedianya ziarah ke Astana Giribangun digelar Senin (6/3/2017). Tapi karena padatnya kegiatan, rencana tersebut baru bisa terlaksana hari itu. Ziarah ke Makam Pak Harto adalah tradisi prajurit Kostrad.

“Beliau adalah Panglima I Kostrad. Kegigihan beliau, sifat kebapakan beliau, dan kepemimpinan beliau, teladan bagi kami. Salah satu prestasi almarhum adalah pembumihangusan G 30 S PKI, dan perebutan Irian Barat. Persoalan begitu besar bisa diselesaikan,” tutur dia.

Advertisement

Edy berharap karakter kepemimpinan almarhum Pak Harto bisa diresapi dan diteladani oleh semua prajurit Kostrad. Dalam momentum HUT ke 56 Kostrad tahun 2017, menurut dia, keluarga besar Kostrad mendoakan para sesepuh agar ke depan Kostrad semakin jaya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif