Teknologi
Sabtu, 1 April 2017 - 18:30 WIB

Hati-Hati Kalau Dapat Email Ini, Bisa Jadi Akun Instagram Anda Dibajak

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Contoh email asli dari Twitter dan Youtube. (Istimewa/Twitter)

Beredar surat elektronik (e-mail) mengaku dari Instagram ternyata palsu.

Solopos.com, SOLO – Beredar foto e-mail dari Instagram yang ternyata palsu. E-mail tersebut meminta pengguna untuk masuk ke akun karena ada aktivitas mencurigakan, bagi pengguna yang tidak masuk ke akun melalui e-mail tersebut akan terkunci dari akunnya.

Advertisement

Berdasarkan pantauan Solopos.com, di laman chirpstory.com, Sabtu (1/4/2017),  kicauan mengenai  e-mail palsu ini dicuitkan oleh akun @FachrizalH, Kamis (30/3/2017). “This is how people gonna lose their instagram account. Semingguan ini dapat email beginian bbrp kali. Pas cek security detail malah bukan dari IG,” cuit akun @FachrizalH.