News
Jumat, 31 Maret 2017 - 09:15 WIB

Kurs Rupiah Kembali Melemah ke Rp13.325/US$

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi nilai tukar rupiah. (Abdullah Azzam/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah pagi ini dibuka melemah 9 poin ke Rp13.325 per US$.

Solopos.com, JAKARTA — Kurs rupiah atas dolar AS melemah di awal perdagangan hari ini, Jumat (31/3/2017). Rupiah dibuka melemah 9 poin atau 0,07% ke Rp13.325.

Advertisement

Kemarin, rupiah melemah 2 poin atau 0,02% ke Rp13.316. Rupiah melemah di saat gelontoran data ekonomi AS berada di zona hijau, antara lain pertumbuhan ekonomi kuartal IV/2016 dan belanja konsumen.

Sementara itu Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan pergerakan kurs rupiah atas dolar Amerika Serikat dipengaruhi sejumlah sentimen, termasuk dari dalam negeri.

“Sembari menunggu inflasi Maret 2017 yang dijadwalkan rilis Senin mendatang, fokus akan teralihkan oleh rencana aksi demonstrasi ormas Islam yang dijadwalkan Jumat,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya.

Advertisement

Sebelumnya, Indeks dolar Amerika Serikat kembali menguat pada penutupan perdagangan Kamis (30/3/2017) atau Jumat pagi WIB. Pada penutupan perdagangan Kamis, indeks dolar AS naik 0,41% ke level 100,410.

Indeks dolar naik ke level tertinggi dalam dua minggu perdagangan, setelah rilis data ekonomi yang lebih baik. Pertumbuhan ekonomi kuartal IV/2016 AS naik 2,1%, berada di atas prediksi sebesar 2%. Konsumsi pribadi naik 3,5%, setelah bertambah 3% kuartal sebelumnya. Sementara itu keuntungan perusahaan di AS melonjak 9,3% dari tahun sebelumnya, terbesar sejak 2012.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif