News
Senin, 27 Maret 2017 - 15:36 WIB

Keluarga Minta Rehabilitasi, Polisi Selidiki Kelayakan Ridho Roma Jadi "Korban"

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kapolres Jakarta Barat Kombes Roycke Herrie Langie (kedua kanan) memberikan keterangan terkait penangkapan penyanyi dangdut Ridho Rhoma di Polres Metro Jakarta Barat, Sabtu (25/3/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Rivan Awal Lingga)

Polisi masih meneliti permintaan rehabilitasi yang diajukan keluarga Ridho Roma, apakah pedangdut itu layak disebut korban atau tidak.

Solopos.com, JAKARTA — Keluarga penyanyi dangdut Ridho Roma yang ditangkap polisi atas dugaan kepemilikan narkoba pada Jumat (24/3/2017) malam menilai bahwa Ridho adalah korban. Mereka pun mengajukan permohonan rehabilitasi.

Advertisement

Hal ini dibenarkan oleh Kapolres Jakarta Barat AKBP Adex Yudiswan. Menurut Adex, pihaknya telah menerima surat pengajuan permohonan rehabilitasi untuk anak Raja Dangdut tersebut. “Pihak keluarga telah memberikan surat kepada kita untuk memohon bahwasanya RR adalah korban dan permohonan rehab sudah kita terima suratnya,” katanya, Senin (27/3/2017).

Menurut Adex, saat ini permohonan rehabilitasi Ridho masih harus melalui proses. Dalam proses ini akan melibatkan ahli yang akan mencari tahu apakah Ridho merupakan pengguna aktif atau tidak serta beberapa aspek lainnya.

Hasil dari proses ini akan menentukan apakah Ridho layak disebut korban dan menjalankan proses rehabilitasi seperti yang diminta keluarganya. “Tidak bisa ditentukan berapa lama [proses assessment]. Waktu dan timing-nya tidak bisa ditentukan,” katanya.

Advertisement

Seperti diberitakan sebelumnya, Ridho diamankan polisi di sebuah hotel di kawasan Pesing Jakarta Barat dengan barang bukti berupa sebuah paket sabu seberat 0,7 gram dengan nilai sekitar Rp1,8 juta.

Adex menambahkan, terkait penangkapan ini, pihaknya telah melakukan rekonstruksi yang terdiri atas 13 adegan dan seluruh adegan ini telah disetujui oleh Ridho serta sejumlah saksi.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kasus Narkoba RIDHO ROMA
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif