Jogja
Minggu, 26 Maret 2017 - 04:40 WIB

400 Perawat Kesehatan Ikuti Sumpah Profesi di RSUD Sleman

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pasien DBD (JIBI/Solopos/Antara/Syaiful Arif)

Sumpah profesi ini bersamaan dengan peringatan HUT Ke-43 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI)

Harianjogja.com, SLEMAN – Sebanyak 400 perawat kesehatan yang tergabung dalam Persatuan Perawat Nasional Indonesia Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, melakukan sumpah profesi di auditorium Pusat Layanan Terpadu Rumah Sakit Umum Daerah Sleman, Sabtu (25/3/2017).

Advertisement

“Sumpah profesi ini bersamaan dengan peringatan HUT Ke-43 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI),” kata Ketua Pelaksana kegiatan Hary Prasetyo seperti dikutip Antara.

Menurut dia, selain pengambilan sumpah profesi, dalam peringatan HUT PPNI tersebut juga diselenggarakan seminar dan pelatihan “Standar Diagnosa Keperawatan Indonesia”.

“Seminar tersebut diadakan untuk peningkatan pemahaman peserta akan penatalaksanaan ‘acute miocard infark’ dan ‘elektrokardiogram’ (EKG),” katanya.

Ia mengatakan bahwa miocard infark akut adalah nekrosis sebagian otot jantung akibat berkurangnya suplai darah ke bagian otot tersebut dan dapat terjadi salah satunya akibat keadaan syok atau anemia akut.

Advertisement

“Apabila seseorang mengalami nyeri dada secara tiba-tiba berlangsung terus-menerus, harus dilakukan tindakan segera, yaitu berhenti beraktivitas dan mencari pertolongan ke rumah sakit terdekat yang mempunyai fasilitas EKG,” katanya.

Selain seminar dan lokakarya, kata Hary, dalam rangkaian hari lahirnya PPNI Sleman juga juga telah mengadakan sosialisasi dan cuci tangan bersama serentak seluruh Indonesia.

“Di RSUD Sleman sendiri kegiatan tersebut cukup mendapat antusias dengan diikuti oleh 150 orang pengunjung dan pasien,” katanya.

Advertisement

Ia mengatakan bahwa PPNI Sleman juga mengadakan bakti sosial khitan massal dan donor darah yang rencananya pada tanggal 8 April 2017.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif