News
Sabtu, 25 Maret 2017 - 12:30 WIB

Bikers Kaget Rekam Penampakan Sosok Telanjang di Hutan Aceh

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Netizen berspekulasi menyebut penampakan tersebut adalah Mante dan ada pula yang menyebutnya bagian dari suku anak dalam. (Istimewa/Youtube/ FREDOGRAPHY)

Penampakan makhluk misterius membuat kaget bikers.

Solopos.com, SOLO — Sebuah rekaman menghebohkan kembali beredar via jejaring sosial. Sesosok makhluk bertubuh kurus tertangkap kamera amatir berlari dan bersembunyi di semak-semak setelah dikejar sekelompok trail biker. Video berhasil memicu protes publik dunia maya (netizen) yang percaya bahwa video itu hanya hoaks.

Advertisement

Video yang menghebohkan itu diunggah akun Youtube Fredography 22 Maret 2017. Dalam keterangannya, Fredography meminta agar masyarakat tidak bertanya dimana. “Bisa jadi penduduk primitif, bisa jadi penuntut ilmu hitam,” tulisnya dalam keterangan video itu.

Rekaman video memperlihatkan salah seorang dari pengendara motor trail terjatuh. Pengendara motor itu tampak terkejut melihat ada sesosok menyerupai manusia bertelanjang dan membawa tongkat. Sosok itu lalu kambur sesaat setelah pengendara motor trail lain datang.

Advertisement

Rekaman video memperlihatkan salah seorang dari pengendara motor trail terjatuh. Pengendara motor itu tampak terkejut melihat ada sesosok menyerupai manusia bertelanjang dan membawa tongkat. Sosok itu lalu kambur sesaat setelah pengendara motor trail lain datang.

Salah seorang pengendara yang memakai kamera aksi di helmnya lantas mengejar sosok itu hingga menghilang di semak-semak.

Jika video di berhentikan sejenak (pause), tampak sesosok dengan tubuh telanjang bulat ketakutan melihat pengendara motor. Sosok yang tak begitu jelas itu juga sesekali melihat ke arah belakang meski tak bisa dilihat dengan jelas bagian kepalanya.

Advertisement

Melihat video ini, netizen di kolom komentar ramai mengungkapkan pendapatnya masing-masing. Ada yang mengakui bahwa sosok tersebut adalah salah satu dari masyarakat suku anak dalam, ada pula yang langsung menuduh video teresebut hoaks.

“itu suku anak dalam ( kubu ) banyak tinggal di pedalaman sumatera di padang dan jambi mereka semakin terdesak karena hutan tempat tinggal mereka di jarah habis2san dan di buat perkebunan sawit” kata seorang netizen.

Advertisement

“itu hantu, hati-hati, jangan diikuti. Mestinya rumput ilalang tetap bergoyang ketika dia lewat sebab kamera menangkap gambar dengan jelas tidak ada goyangan ilalang itu. Kalau kami di Kalimantan menyebutnya Orang Bunian atau Hantu Bunyi,” tutur Tony FLCa.

“ini bukan hantu … ini namanya orang Mante, suku purba yg sudah lama dianggap punah, mereka sejenis makhluk kecil purba yg tergolong Melayu Tua / Proto Malayan, sampai saat ini masih dianggap mitos karena blm pernah bisa dibuktikan dan ditangkap, hidup dipedalaman rimba Aceh … dam cuma ada di Aceh pedalaman … saya baru percaya setelah lihat ini,” kata Cut Lousia.

“itu namanya “Mante”, yg selama ini dianggap mitos … mereka itu sejenis manusia purba,” kata Chika.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif