Jogja
Jumat, 24 Maret 2017 - 02:29 WIB

KECELAKAAN GUNUNGKIDUL : Noto Tewas Terpeleset Saat Mandikan Sapi

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi jenazah. (JIBI/Solopos/Dok.)

Kecelakaan Gunungkidul terjadi di kolam.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL — Berniat memandikan hewan ternak di kolam. Noto Wiyono,80, warga Dusun Ngaliyan, Desa Nglipar, Kecamatan Nglipar, jatuh terpeleset hingga tewas.

Advertisement

Kapolsek Nglipar, AKP Kasiwon menjelaskan peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh istri Noto, yakni Istariyah ,60,. Pada Rabu (23/3/2017) pagi, korban yang saat itu bersama istrinya bermaksud untuk memandikan sapi. Namun pada saat korban hendak mengikat sapi di sebuah pohon. Karena licin korban terpleset di pinggir kolam dan terjatuh dalam posisi terlentang membujur ke barat.

Melihat keadaan tersebut, istri korban pun panik dan menolongnya. “Korban sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri, istrinya lantas meminta pertolongan kepada warga,” jelasnya, Rabu (23/3/2017).

Warga yang berada disekitar lokasi langsung membawanya ke Puskesmas terdekat. Namun nahas, sesampainya di puskesmas korban dinyatakan telah meninggal dunia. “Hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan. Tapi memang korban mempunyai riwayat penyakit darah tinggi,” kata dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif