Soloraya
Rabu, 22 Maret 2017 - 06:00 WIB

UJIAN NASIONAL 2017 : Begini Pelaksanaan Gladi Bersih UNBK SMP di Solo

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kepala Bidang (Kabid) SMP Dinas Pendidikan Kota Solo, Bambang Wahyono (berdiri), memantau pelaksanaan simulasi ketiga UNBK 2017 di SMPN 13 Solo, Selasa (21/3/2017). (Istimewa)

Ujian Nasional 2017 segera dilaksanakan.

Solopos.com, SOLO – Simulasi ketiga atau Gladi Bersih Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2017 digelar serentak di seluruh Indonesia, termasuk di Kota Solo, Senin-Selasa (20-21/3/2017).

Advertisement

Kepala Seksi (Kasi) Kurikulum Bidang SMP Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Solo, Waliyono, mengemukakan simulasi ketiga UNBK kali ini bisa diikuti semua SMP pelaksana UNBK.

“Pelaksanaan dalam simulasi UNBK ini dikondisikan seperti pelaksanaan ujian yang sesungguhnya. Dari pantauan kami di beberapa SMP, simuasi berjalan lancar dan anak-anak sangat menikmati ujian dengan komputer tersebut,” ungkap Waliyono.

Untuk diketahui, Disdik Kota Solo mencatat ada 57 SMP/MTs, baik sekolah negeri maupun sekolah swasta, yang akan melaksanakan UNBK tahun ini. Dari jumlah tersebut, ada delapan SMP yang siswa-siswinya akan menggabung ke SMA atau SMK.

Advertisement

Kedelapan SMP/MTs tersebut yaitu SMP Negeri (SMPN) 18 ke SMK Tekno-Sa, SMPN 20 ke SMAN 3, SMPN 21 ke SMKN 1, SMP Kristen 3 ke SMK Kristen 2, SMP Kristen 4 ke SMK Kristen 1, SMP Kristen 5 ke SMK Kristen 1, SMP Modern Islamic School (MIS) ke SMK Cokroaminoto, dan SMP Murni ke SMK Murni.

Sementara itu, Staf Humas SMPIT Nur Hidaya, Didik Hariyanto, menyampaikan, simulasi UNBK juga dilaksanakan di sekolah tersebut selama dua hari. Simulasi ketiga atau gladi bersih UNBK diikuti 173 siswa Kelas IX.

“Dalam simulasi ketiga ini mengujikan dua mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia dan IPA. Setiap hari ada satu mapel yang diujikan,” kata Didik.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif