Otomotif
Sabtu, 18 Maret 2017 - 18:00 WIB

AHM Perkenalkan Motor Cruiser Honda CMX 500 Rebel

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Honda CMX500 Rebel yang dipajang saat peluncurannya di Jakarta, Jumat (17/3/2017). (JIBI/Antara/M Agung Rajasa)

Honda CMX 500 Rebel dibanderol hingga Rp147 juta.

Solopos.com, JAKARTA — Agen tunggal pemegang merek sepeda motor Honda di Indonesia, PT Astra Honda Motor (AHM), meluncurkan sepeda motor bertipe cruiser Honda CMX 500 Rebel di Hard Rock Cafe, Jakarta, Jumat.

Advertisement

“Sepeda motor bukan hanya moda transportasi, tetapi menyenangkan untuk dikendarai sekaligus menjadi ajang mengekspresikan identitas dan gaya hidup pengendara. AHM berkomitmen untuk menghadirkan beragam model untuk memenuhi gaya hidup konsumen yang beragam,” kata Presiden Direktur AHM Toshiyuki Inuma.

Menurut Inuma, CMX 500 Rebel menjadi jawaban bagi mereka yang mencari identitas di atas motor, namun tetap mendapatkan ruang untuk berkreasi sesuai imajinasi masing-masing.

“Dengan desain bodi yang ramping, posisi duduk yang lega serta posisi berkendara yang santai dan nyaman, bahkan pada kecepatan rendah, CMX 500 Rebel mampu berevolusi sesuai gaya pengendara,” kata Inuma.

Advertisement

Dibanderol Rp147 jutaan

AHM membanderol Honda CMX 500 Rebel seharga Rp147.387.500 untuk On The Road DKI Jakarta dalam tiga pilihan warna yakni Millenium Red, Mat Armored Silver Metallic dan Graphite Black, serta mulai bisa dikirim ke pemesan pada pengujung Maret 2017 atau awal April 2017.

Honda CMX 500 Rebel diperkuat mesin silinder gandar paralel berpendingin liquid dan berkapasitas 471cc serta delapan katup, yang diambil dari Honda CBR500R untuk menghadirkan performa sporty.

Advertisement

Dengan mesin tersebut, Honda CMX 500 Rebel mampu menghasilkan tenaga puncak sebesar 35,2 kW pada tingkat putaran mesin 8.500 rpm dan daya puntir maksimum 45,8 Nm pada 5.500 rpm.

“Ikatan kuat antara sepeda motor dan pengendara membuat sepeda motor telah menjadi bagian dari identitas masing-masing. Kami yakin CMX 500 Rebel akan menjadi bagian hidup pengendara,” kata Wakil Presiden Eksekutif AHM Johannes Loman.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif