Jogja
Sabtu, 11 Maret 2017 - 19:20 WIB

PENCURIAN GUNUNGKIDUL : Salat di Masjid, Motor Raib Digondol Maling

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencurian sepeda motor (JIBI/Solopos/Dok.)

Pencurian Gunungkidul terjadi di sebuah Masjid

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL — Aksi nekat pencuri bisa terjadi dimanapun asal ada kesempatan. Seperti aksi pencurian motor yang terjadi di halaman Masjid Ki Ageng Giring, Dusun Bulu, Desa Giring, Kecamatan Paliyan. Pencuri leluasa menggondol sebuah motor lantaran pemilik meninggalkan kuncinya saat sedang salat di masjid.

Advertisement

Dengan mengendarai motor Honda Kharisma nomor polisi AB 3111 WD,  pada Jumat (10/3/2017) Suwaro bersama anaknya lelakinya datang ke masjid Ki Angeng Giring untuk melaksanakan ibadan salat jumat. Namun selesai salat dia kebingungan lantaran motor yang ditaksir senilai Rp5 juta itu lenyap dari tempat parkir halaman masjid.

Menurut Kapolsek Paliyan, AKP Catur Widodo hilangnya motor Suwarno terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Pada saat itu Suwarno masuk ke Masjid dan meninggalkan sepeda motor di halaman, namun kunci motor lupa dia bawa dan dibiarkan menggantung di motor. “Waktu itu motornya diparkir di sebelah dua motor lainnya, tapi kunci motor milinya tak dilepas,” kata Catur, Sabtu (11/3/2017).

Selain lalai meninggalkan motor dengan kunci yang tetap tertancap di motor, Suwarno juga meninggalkan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di dalam jok motor. Menurut Catur kelalaian Suwarno tersebutlah yang membuat pencuri leluasa menjalankan aksinya.

Advertisement

Lanjutnya lagi, setelah mendapatkan laporan kehilangan dari Suwarno, kini pihaknya telah melakukan penyelidikan. Namun diakuinya hingga kini pihaknya belum mengantongi ciri-ciri pelaku. “Belum mengatahui ciri-ciri pelaku kami masih melakukan penyelidikan,” ungkapnya.

Sementara itu, dia mengimbau jika ada masyarakat yang melihat ciri-ciri motor milik Suwarno agar langsung melapor polisi. “Ciri-ciri sepeda motor yang hilang adalah berwarna silver hitam dan pada tebeng sebelah kanan bertuliskan Kharisma X dan di kiri Kharisma D,” ujar Catur

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif