Entertainment
Sabtu, 11 Maret 2017 - 23:00 WIB

KONSER MUSIK : Sheila On 7 & Dhipa Barus Sukses Puaskan 8.000 Penonton

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Grup band Sheila On 7 menghibur penggemarnya dalam konser musik Artefac UNS 2017 bertajuk Mars in March di lapangan parkir Stadion Manahan Solo, Sabtu (11/3/2017) malam. (M. Ferri Setiawan/JIBI/Solopos)

Konser musik Sheila On 7 di Manahan Solo sukses memuaskan pencitanya.

Solopos.com, SOLO — Grup band asal Jogja, Sheila On 7 dan disk jockey (DJ) Dipha Barus sukses menutup serangkaian Art and Sport Appreciation (Artefac) UNS 2017, di Lapangan Parkir Selatan Stadion Manahan, Sabtu (11/3/2017) malam. 8.000 Penonton memadati arena konser.

Advertisement

Konser musik Sheila On 7 itu diselenggarakan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret (FEB UNS) dalam rangka Dies Natalis UNS Solo.

Meski tak sempat berkolaborasi, musisi lintas genre ini berhasil menyedot delapan ribu lebih penonton didominasi remaja Soloraya. Sheila On 7 mendapat kesempatan membuka panggung. Mengenakan setelan kasual kaus oblong dan celana pendek, Duta, yang menjadi punggawa band kawakan ini mengawali penampilan mereka dengan lagu mellow Hingga Ujung Waktu.

Tak menunggu waktu lama, ribuan penonton yang menyemut di depan panggung langsung berkor bersama mengiringi suara duta. Melihat suasana semakin memanas, Sheila On 7 langsung menggeber lagu-lagu andalan mereka di album lama seperti Berlapang Dada dan Melompat Lebih Tinggi.

Advertisement

Lebih dekat dengan penonton, Duta, berulangkali melempar joke di sela-sela pentas. “Sudah ya. Sudah, dikon wis ki hlo nang Pak Wagiman,” ucapnya disusul teriakan keras para penggemarnya.

Di menit-menit terakhir, Duta Cs kembali melempar tembang-tembang lama seperti Radio, Kita, dan Sahabat Sejati. Antusiasme penonton tetap terjaga hingga lagu terakhir mereka Kisah Klasik. Kor bersama terdengar sepanjang pementasan Sheila On 7 kali kedua dalam rangka Dies Natalis UNS ini. Saking ramainya, pihak panitia sampai berulangkali menyemprotkan water cannon ke arah kerumunan massa.

“Sheila memang enggak ada matinya. Penampilan Duta selalu membuat saya terpesona. Bagus lagi kalau kolaborasi sama DJ ya,” ucap Sheila Gank
asal Solo Dwi Putri, 29, yang datang bersama anaknya.

Advertisement

Dhipa
Sempat tenang selepas penampilan Sheila On 7, tensi penonton kembali meninggi saat komposer Ibu Kota Dhipa Barus naik ke panggung. Musisi muda yang dijuluki DJ Syariah tersebut seketika mengubah lapangan parkir Stadion Manahan Solo bak lantai dansa. Tak mau menyia-nyiakan kesempatan, penampilan kedua Dhipa di panggung Solo ini dibuka dengan remix song.

Dilanjutkan dengan deretan lagu populer lainnya seperti I Love It, Faded milik Alan Walker dan hits  lainnya.Tangan dingin Dhipa dan racikan nada-nada istimewanya seketika membuat pengunjung dan party goers Solo tak ragu berdansa. Pada sequence lainnya, lagu familiar seperti Bento milik Iwan Fals dan single perdananya No One Can Stop Us disambut kor bersama. Pentas  di panggung terbuka malam ini disambut sorak sorai hingga pengujung pesta.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif