News
Senin, 6 Maret 2017 - 18:00 WIB

KTT IORA 2017: Jokowi Undang Pebisnis Samudra Hindia Tanam Modal

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berjalan bersama Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma (kanan) sebelum membuka acara Business Summit KTT IORA ke-20 tahun 2017 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Senin (6/3/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Rosa Panggabean)

KTT IORA 2017 dimanfaatkan Presiden Jokowi untuk mengundang pebisnis Samudra Hindia menanamkan modal di Indonesia.

Solopos.com, JAKARTA — Pemerintah mengundang pebisnis dari negara-negara yang terletak di kawasan lingkar Samudra Hindia atau Indian Ocean Rim untuk segera menanamkan modal di Indonesia. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamin permasalahan struktural akan dituntaskan sebagai upaya untuk memperbaiki iklim bisnis.

Advertisement

Berbicara dalam sambutan Indian Ocean Rim Association (IORA) Business Summit 2017, Senin (6/3/2017), Presiden Jokowi membuka kesempatan seluas-luasnya kepada negara anggota IORA untuk bermitra dengan Indonesia sekaligus membawa kemakmuran di kawasan Samudra Hindia.

“Dan menjadi tugas kami, tugas pemerintah, untuk mengurangi beban-beban yang menghambat dunia bisnis, regulasi, serta perizinan yang berlebihan dan menghambat, dan mengurangi korupsi,” kata Presiden Jokowi.

Indonesia merupakan tuan rumah dalam perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) IORA 2017 yang digelar pada tanggal 5-7 Maret 2017. KTT ini merupakan yang pertama kali dilangsungkan setelah 20 tahun usia organisasi yang menghimpun negara-negara pesisir dan berbatasan langsung dengan Samudra Hindia tersebut.

Advertisement

Jokowi kembali menekankan potensi bisnis yang ada di kawasan Samudra Hindia menarik dan sangat besar. Dia menambahkan, kawasan Samudra Hindia memiliki populasi 2,7 miliar penduduk yang membuat kawasan ini menjadi wilayah yang menyimpan potensi strategis untuk pengembangan bisnis global.

“Saya mencatat bahwa setengah dari perjalanan kontainer adalah lewat Samudra Hindia. Yang kedua, dua pertiga pengapalan tanker energi itu lewat Samudra Hindia. Oleh sebab itu, Samudra Hindia adalah samudra masa depan. Masa depan ekonomi dunia ada di kawasan ini,” ujar Presiden.

IORA Business Summit 2017 yang turut dihadiri oleh dihadiri kalangan pengusaha serta perwakilan kamar dagang dan industri dari masing-masing negara anggota IORA benar-benar dimanfaatkan oleh pemerintah Indonesia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif