Jogja
Jumat, 24 Februari 2017 - 13:20 WIB

SMA Muhi Luncurkan Perpustakaan Keliling

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Siswa SMA Muhi Jogja mengakses sejumlah koleksi buku yang ada di mobil perpustakaan keliling Teras Pustaka, Kamis (23/2/2017). (Arif Wahyudi/JIBI/Harian Jogja)

SMA Muhammadiyah 1 Jogja meluncurkan mobil perpustakaan keliling

Harianjogja.com, JOGJA – SMA Muhammadiyah 1 Jogja meluncurkan mobil perpustakaan keliling untuk membantuk meningkatkan budaya membaca di kalangan masyarakat umum. Launching mobil perpustakaan keliling berlangsung di sekolah setempat, Kamis (23/2/2017).

Advertisement

Kepala Perpustakaan SMA Muhi Yogyakarta Wijayanti mengungkapkan, penyediaan perpustakaan keliling bernama Teras Pustaka itu merupakan bentuk komitmen nyata pihak sekolah untuk meningkatkan gerakan gemar membaca dalam masyarakat.

“Kita memang ingin melakukan hal nyata yang bermanfaat besar bagi masyarakat. Membantu kemudahan akses mereka untuk mendapatkan pengetahuan baru lewat koleksi-koleksi literasi yang bisa dimanfaatkan secara gratis,” ujar Wijayanti kepada Harianjogja.com, Kamis siang.

Teknisnya, jelas Wijayanti, mobil perpustakaan keliling nanti akan menjangkau kampung-kampung di sekitar sekolah. Mobil perpustakaan keliling itu juga akan menjangkau sejumlah Taman Pendidikan Al Quran (TPA) karena di situlah akan berkumpul anak-anak yang ingin mendapatkan ilmu.

Advertisement

“Jadi nanti mobil perpustakaan akan mulai beroperasi setiap sore hari, lebih tepatnya bada Asar,” tandasnya.

Koleksi yang ada dalam mobil Teras Pustaka itu sangat lengkap. Dalam setiap beroperasi akan membawa sekitar 200 koleksi buku dalam berbagai kategori, mulai buku anak-anak, remaja hingga orangtua. Jenisnya pun bermacam-macam, ada buku pengetahuan umum, hiburan, bacaan ringan dan sebagainya.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Sma 1 Muhi
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif