Jogja
Jumat, 24 Februari 2017 - 23:55 WIB

KECELAKAAN KERJA : 3 Penggali Sumur Tertimbun Pasir

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi sumur (JIBI/Solopos/Dok)

Kecelakaan kerja dialami penggali sumur

Harianjogja.com, BANTUL — Setidaknya tiga orang penggali sumur di sebuah rumah warga di Depok, Parangtritis, Kretek tertimbun pasir saat bekerja, pada Jumat (24/2/2017). Kendati demikian, tidak ada ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Advertisement

Kapolsek Kretek Kompol Salim mengungkapkan, kecelakaan yang berlokasi tak jauh dari Mako Pol Airut tersebut terjadi sekitar pukul 12.45 WIB. Tiga orang tersebut bernama Febri (22) warga Karangturi, Kuncen, Banguntapan, Sigit (40) yang juga merupakan warga Karangturi dan Setyo (35) warga Sitimulyo, Piyungan, Bantul.

Ketiga korban adalah pekerja yang mendapat tugas untuk menggali sumur, di pekarangan rumah Sutar (65).

“Mereka sedang memasukkan bis untuk sumur, kemudian ambrol dan menimbun korban Febri. Dua orang korban yang lain berusaha menolong, namun ikut tertimbun,” ungkapnya.

Advertisement

Saksi yang ada di lokasi kemudian meminta pertolongan kepada warga, tak lama kemudian warga sekitar bersama personel SAR dan Polairut menolong ketiga korban keluar dari sumur. Akhirnya setelah 30 menit, mereka berhasil diselamatkan dan mendapat perawatan.

Diduga, korban tidak mengetahui struktur tanah yang digali, sehingga menyebabkan mereka salah teknis penggalian dan berakibat pada ambrolnya pasir. Korban berhasil selamat karena posisi berdiri sambil menunduk dan saling melindungi kepala sehingga msh dapat bernafas pada ronggo sela sela pasir.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif