Sport
Jumat, 17 Februari 2017 - 05:00 WIB

MOTOGP 2017 : Marquez Sebut Mesin Honda Masih Banyak Kekurangan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Marc Marquez (Crash.net)

Motogp 2017 memasuki tes pramusim.

Solopos.com, PHILLIP ISLAND – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi yang tercepat di hari pertama tes pramusim di Sirkuit Phillip Island, Australia. Kendati demikian, Marquez masih belum puas dengan performa motornya.

Advertisement

Marquez merajai hari pertama tes uji coba di Phillip Island setelah membukukan waktu tercepat 1 menit 29,497 detik. Dia mengalahkan pembalap Yamaha Movistar, Valentino Rossi, yang harus puas di posisi kedua dengan keunggulan 0,186 detik.

Setelah tes tersebut, Marquez mengaku masih belum nyaman dengan motornya. Dia mengungkapkan terdapat beberapa kekurangan di motornya. Oleh karena itu, dia berharap masalah-masalah tersebut bisa dibenahi sebelum musim dimulai.

“Masih ada yang kurang di beberapa area di elektronik, terutama dengan mesin. Mereka kurang cocok. Sulit untuk dimengerti,” ungkap Marquez seperti dilansir Autosport, Kamis (16/2/2017).

Advertisement

“Dengan komponen elektronik, koneksi dengan gas, dengan mesin, dengan roda belakang, aku masih merasa kurang nyaman,” sambungnya.

“Mungkin juga karena kami menggunakan satu tipe mesin selama bertahun-tahun dan aku berkendara dengan cara yang sama, dan sekarang dengan ini Anda perlu mengganti gaya membalap Anda sedikit,” lanjut sang juara bertahan Motogp itu.

Marquez turut menyoroti masalah akselerasi yang dirasanya masih kurang oke dengan karakter sirkuit Phillip Island.

Advertisement

“Di sirkuit ini salah satu kelemahan kami adalah akselerasi yang tidak kami punya. Tahun lalu kami cepat di sini dan lagi pada tahun ini. Tapi kami masih harus memperbaiki beberapa area karena kami masih belum nyaman,” tutup The Baby Alien.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif