Sport
Rabu, 15 Februari 2017 - 14:57 WIB

LIGA JERMAN : Hamann: Bayern Munchen Mulai Kesulitan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bayern Munchen (JIBI/REUTERS/Michael Dalder)

Liga Jerman menyajikan Bayern Munchen yang sempat tersendat.

Solopos.com, MUNICH – Bayern Munchen sangat dominan di Liga Jerman. Namun di musim ini, mereka sempat tersendat. Eks pemain Bayern, Dietmar Hamann, menyebut Die Roten tengah berada dalam masa transisi.

Advertisement

Berbeda dengan musim-musim sebelumnya, di musim ini, Bayern sempat tersendat. Di Liga Jerman, mereka sempat disalip oleh klub promosi RB Leipzig di posisi puncak klasemen. Beruntung, mereka bisa menguasai posisi puncak kembali.

Manuel Neuer dkk. sudah memetik empat kali imbang dan satu kali kalah dari 20 laga yang sudah dijalani. Padahal musim lalu, mereka mendapatkan empat hasil imbang dan dua kekalahan sepanjang musim. Artinya, performa Bayern berpeluang menurun mengingat masih ada 14 laga yang harus dijalani.

Tak hanya di Liga Jerman, performa Bayern di Liga Champions juga kurang cemerlang. Bayern menang empat kali dan kalah dua kali di fase grup, hingga finis di posisi dua di belakang Atletico Madrid.

Advertisement

Hal ini sebenarnya dinilai cukup wajar mengingat Bayern memiliki pelatih baru yakni Carlo Ancelotti. Tapi Hamann menilai ada faktor lain yakni masa transisi. Menurut pria asal Jerman itu, kunci pemain Bayern selama ini adalah pemain tua, dan sekarang mulai mengandalkan pemain muda.

Para pemain kunci seperti Philipp Lahm (33 tahun), Franck Ribery (33), Arjen Robben (33), atau juga Xabi Alonso (35) memang memengaruhi tim. Sementara para pemain muda yang diproyeksikan sebagai penerus seperti Kingsley Coman, Renato Sanches, bahkan Douglas Costa, levelnya dinilai masih jauh dari para pemain tersebut.

“Skuat Bayern sudah terus menua. Kita tidak boleh lupa bahwa inti dari tim ini sudah bermain di level tertinggi selama sekitar 10 tahun,” kata Hamann seperti dikutip dari Soccerway, Selasa (14/2/2017).

Advertisement

“Maka wajar saja berbagai hal tidak lagi seperti yang mereka dulu biasa alami. Dan para pemain muda seperti Renato Sanches dan Kingsley Coman sudah gagal tampil mengesankan musim ini.”

“Mereka mungkin masih bisa lolos di Bundesliga, tapi akan sulit melawan tim-tim terbaik Eropa,” lanjut Hamann.

Lahm sendiri sudah memutuskan pensiun di akhir musim. Hamann meyakini Ribery dan Robben pun segera menyusul dalam waktu dekat, yang akan menegaskan berakhirnya sebuah era di Bayern.

“Saya rasa pensiunnya Philipp Lahm di akhir musim ini adalah awal dari akhir sebuah era. Saya bisa melihat Franck Ribery dan Arjen Robben pensiun di 2018 juga. Tapi yang generasi ini sudah lakukan itu sungguh sensasional. Anda hampir tidak bisa mengungkapkan konsistensi mereka ke dalam kata-kata,” tutupnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif