Soloraya
Rabu, 8 Februari 2017 - 15:12 WIB

TURN BACK HOAX : Bunuh Diri di Rel Makamhaji Sukoharjo Hoax!

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Seorang petugas pemeriksa jalan (PPJ) tampak menyeberangi rel di dekat Stasiun Wates, Kulonprogo, seusai melakukan pantauan kondisi jalur kereta api, Senin (27/6/2016). (Rima Sekarani I.N./JIBI/Harian Jogja)

Turn back hoax, polisi memastikan informasi soal orang bunuh diri di Makamhaji, Sukoharjo, hoax.

Solopos.com, SUKOHARJO — Informasi soal orang bunuh diri di rel kereta api (KA) wilayah Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo, yang beredar di grup Facebook Info Cegatan Solo dan Sekitarnya, Rabu (8/2/2017), dipastikan hoax alias berita bohong.

Advertisement

Kapolsek Kartasura AKP Demianus Palulungan, mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Ruminio Ardano, mengatakan tidak ada kejadian bunuh diri di sekitar jalur rel KA Desa Makamhaji. Kapolsek memastikan informasi yang beredar disertai foto kondisi korban mengenaskan itu hoax.

“Saya dari pagi sampai siang di kantor. Tidak ada laporan kejadian bunuh diri di sekitar jalur real kereta api. Itu berita bohong,” kata Kapolsek kepada Solopos.com, Rabu.

Informasi soal orang bunuh diri di rel KA wilayah Makamhaji itu diunggah akun Facebook Micheall Enast Nathanell di grup Info Cegatan Solo dan Sekitarnya pada Rabu sekitar pukul 12.00 WIB. Dalam unggahannya, akun tersebut menuliskan “Ngapunten mboten saget diedit ngeblur/sensor [Maaf tidak bisa diedit]. Tepatnya gambiran makamhaji rt02/14 pajang. Dikira sapi ternyata orang bunuh diri. Kronologi Merangkak dari samping rel… sebelum kereta lewat… karena cinta. Kurang luweh ngono mas kronologine…”

Advertisement

Unggahan tersebut disertai foto seorang laki-laki berdiri di samping benda mirip tubuh tergeletak dalam kondisi mengenaskan. Saat dicek kembali sekitar pukul 15.00 WIB, unggahan tersebut sudah tidak ada lagi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif