News
Selasa, 7 Februari 2017 - 09:30 WIB

Pagi Ini, Kurs Rupiah Bergerak di Kisaran Rp13.308 - Rp13.344/US$

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi uang tunai rupiah. (Nurul Hidayat/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah pagi ini bergerak di kisaran Rp13.308 – Rp13.344 per dolar AS.

Solopos.com, JAKARTA — Membuka perdagangan Selasa (7/2/2017), nilai tukar rupiah melemah tipis 0,02% atau 3 poin ke level Rp13.323 per dolar AS. Selanjutnya rupiah masih melemah 0,03% atau 4 poin ke level Rp13.324 per dolar AS.

Advertisement

Sebelumnya, Rupiah ditutup terapresiasi 23 poin atau 0,17% ke posisi Rp13.320 per dolar AS, setelah diperdagangkan pada kisaran Rp13.308 – Rp13.344 per dolar AS.

“Penguatan rupiah tak terlalu signifikan,” kata Analis Riset Panin Sekuritas Purwoko Sartono saat dihubungi Senin (6/2/2017).

Sementara itu, indeks dolar AS yang mencatat pergerakan dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,06% atau 0,059 poin ke level 99,927 pada pukul 15.54 WIB.

Advertisement

Adapun mayoritas mata uang lain di kawasan Asia Tenggara bergerak menguat. Dolar Singapura terapresiasi 0,04%, peso Filipina menguat 0,51%, baht Thailand naik 0,02%, sedangkan ringgit Malaysia turun 0,02%.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif