Soloraya
Selasa, 7 Februari 2017 - 23:40 WIB

HARI PERS NASIONAL : "Superhero" Beraksi di Sukoharjo Ajak Warga Tangkal Berita Hoax

Redaksi Solopos.com  /  Suharsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua pemuda berkostum superhero menyapu kertas bertuliskan hoax saat aksi peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2017 di Simpang Empat The Park Mall, Solo Baru, Selasa (7/2/2017). (Bony Eko Wicaksono/JIBI/Solopos)

Hari Pers Nasional, sejumlah orang berkostum ala superhero beraksi menangkal berita hoax.

Solopos.com, SUKOHARJO — Seorang lelaki berkostum narapidana (napi) menyebar kertas putih di Simpang Empat The Park Mall, Solo Baru, Sukoharjo, Selasa (7/2/2017). Kertas putih itu bertuliskan hoax.

Advertisement

Ruas jalan protokol di Sukoharjo itu pun akhirnya penuh kertas bertuliskan hoax berserakan. Tak berapa lama kemudian, dua pria berkostum Batman dan Superman mendatangi laki-laki itu.

Kedua superhero itu langsung menangkap laki-laki berkostum napi warna hitam dan putih itu. Batman dan Superman lantas mengambil sapu dan membersihkan  kertas putih berserakan di jalan. Kertas putih itu dikumpulkan dan dibuang ke tong sampah.

Advertisement

Kedua superhero itu langsung menangkap laki-laki berkostum napi warna hitam dan putih itu. Batman dan Superman lantas mengambil sapu dan membersihkan  kertas putih berserakan di jalan. Kertas putih itu dikumpulkan dan dibuang ke tong sampah.

Aksi teatrikal itu menggambarkan maraknya berita hoax atau bohong di media sosial akhir-akhir ini. Hal ini sangat meresahkan seluruh elemen masyarakat.

Aksi teatrikal itu dilakukan para pemuda karang taruna, sukarelawan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sukoharjo yang menggandeng komunitas hotel, restoran, dan café (Horeca) Solo Baru untuk memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2017 pada 9 Februari.

Advertisement

Pria yang akrab disapa Danar ini mengungkapkan pers merupakan salah satu pilar demokrasi di Indonesia. Pers telah berkontribusi untuk pembangunan di segala bidang di Indonesia.

Wartawan menjadi garda terdepan dan menyokong percepatan pembangunan di berbagai bidang. Mereka menulis berita sesuai fakta dan data di lapangan tanpa ada unsur kepentingan.

Berita yang ditulis wartawan bisa menambah cakrawala dan wawasan dalam kehidupan sehari-hari. “Tanpa ada wartawan, masyarakat tak bisa mengikuti informasi teraktual dan akurat. Kami mengucapkan terima kasih kepada wartawan yang telah bekerja secara profesional,” terang dia.

Advertisement

Seorang anggota Horeca Solo Baru sekaligus Public Relations The Park Mall Solo Baru, Christina Tri Mawarti, mengatakan profesi wartawan dilindungi UU No. 40/1999 tentang Pers. Mereka juga mempunyai kode etik jurnalistik yang mengatur etika kewartawanan dalam bekerja.

Praktiknya masih ada kasus kekerasan yang menimpa wartawan saat bertugas di lapangan. Dia berharap tak ada lagi kasus kekerasan terhadap wartawan pada masa mendatang.

“Kami mengapresiasi kinerja para wartawan baik media cetak, elektronik, maupun online yang telah memberikan informasi secara akurat dan valid,” tutur dia.

Advertisement

Di akhir acara, para peserta aksi HPN memberikan kado spesial untuk para wartawan. Mereka menggelar lomba makan pizza antarwartawan. Setiap peserta wajib memakan dua potong pizza.

Peserta yang paling cepat menghabiskan pizza menjadi pemenang lomba. Tak pelak, lomba makan pizza yang diikuti para wartawan yang bertugas di Sukoharjo itu mengundang gelak tawa penonton.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif