Jogja
Rabu, 1 Februari 2017 - 00:20 WIB

SATWA LIAR : Geger Buaya Muara, Warga Justru Temukan Ular Sanca

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ular berjenis Sanca Kembang tengah jadi tontonan warga Dusun Karang, Desa Tirtohargo Kecamatan Kretek, Selasa (31/1/2017) siang. (Arief Junianto/JIBI/Harian Jogja)

Satwa liar berupa ular sanca muncul di Kretek.

Harianjogja.com, BANTUL — Saat warga sekitar muara Sungai Opak disibukkan dengan kemunculan buaya besar, justru satwa liar besar lainnya yang berhasil tertangkap.

Advertisement

Baca Juga : Buaya Nyasar di Muara Opak Membuat Warga Ketakutan
Adalah ular besar sejenis sanca sepanjang lebih dari 4 meter yang berhasil ditemukan oleh Andi Hermawan, warga Dusun Karang RT 01 Desa Tirtohargo Kecamatan Kretek, Senin (30/1/2017) lalu.

Saat ditemui di rumahnya, Selasa (31/1/2017) Andi mengisahkan, penemuan ular yang bernama lokal Sawah Kembang itu sekitar pukul 17.00 di sekitar muara Sungai Opak. Ketika itu ia tengah mencari rumput untuk makanan ternaknya.

“Sewaktu saya memotong rumput, saya terkejut sekali, ada ular besar itu tengah melingkar,” katanya.

Advertisement

Beruntung, ketika itu ia tak sendiri. Bersama tiga orang rekannya, ia pun menangkap ular itu.

“Butuh perjuangan. Berat sekali badannya. Ular itu sempat melakukan perlawanan sih,” ucapnya.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Satwa Liar Ular Sanca
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif