Lifestyle
Rabu, 25 Januari 2017 - 23:30 WIB

TIPS CINTA : Awas, Cemburu Bisa Bikin Kantong Bolong

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi cemburu (Youtube)

Tips cinta kali ini tentang cemburu yang bisa membuat kantong bolong.

Solopos.com, SOLO – Perasaan cemburu muncul ketika sang kekasih hati atau orang yang kita cintai berpaling kepada orang lain dan mulai mengabaikan keberadaan Anda. Tak jarang, cemburu buta membuat seseorang menjadi stres dan depresi. Bukan hanya itu, cemburu juga bisa menguras kantong hlo, kok bisa?

Advertisement

Dikutip Solopos.com dari Times of India, Rabu (25/1/2017), sebuah studi yang dilakukan seorang peneliti asal Tiongkok, Xun Huang alias Irene menerangkan rasa cemburu bisa membuat seseorang lebih boros. Hal itu disebabkan oleh rasa putus asa seseorang yang dilampiaskan dengan cara menuruti segala hawa nafsu, termasuk jajan dan berbelanja.

“Aku telah melakukan percobaan terhadap lima pasangan kekasih. Hasilnya, tiga dari lima orang yang merasa cemburu cenderung lebih mudah menghabiskan uang mereka untuk hal-hal yang sebenarnya tidak perlu dilakukan,” tutur Irene.

Irene mengatakan orang yang cemburu akan menghamburkan uang untuk melakukan sesuatu yang tak penting untuk menghibur diri. Mereka biasanya akan pergi ke mal, makan di restoran, hingga berkaraoke untuk mengalihkan perhatian.

Advertisement

Di samping itu, Irene juga melakukan percobaan dengan mengundang lima pasangan tersebut ke sebuah pesta kostum. Hasilnya, tiga orang yang sedang dilanda cemburu itu memilih memakai pakaian yang mencolok untuk menarik perhatian orang lain. Hal itu dilakukan untuk membalas dendam kepada pasangan mereka.

Lebih lanjut, Irene mengatakan rasa cemburu itu bisa datang kepada siapa saja. Namun, selama ini, wanita lebih sering mengalami kecemburuan karena perasaannya yang sensitif. Sementara kaum pria yang terlihat cuek biasanya akan lebih mudah mengabaikan rasa cemburu. Namun, ketika pria merasa benar-benar cemburu, mereka akan melakukan hal-hal bodoh guna melampiaskan perasaannya.

“Wanita memang lebih kerap cemburu daripada pria. Namun, ketika seorang pria merasa cemburu, ia akan dengan mudah melakukan hal bodoh, seperti marah-marah tanpa alasan yang jelas, hingga mabuk-mabukan,” tutup Irene.

Advertisement

Irene menyarankan kepada setiap pasangan untuk meningkatkan komunikasi antara mereka guna menghindari kesalahpahaman dan kecemburuan yang menyebabkan pertengkaran. Ia juga menyarankan agar dua orang yang menjalin hubungan cinta saling terbuka satu sama lain agar tidak terjadi saling curiga. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif