Soloraya
Senin, 16 Januari 2017 - 15:15 WIB

HUT ke-66, DPRD Karanganyar Gelar Aneka Lomba dan Ketoprak Kirun

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wabup Karanganyar, Rohadi Widodo (kiri) memberikan sambutan saat pembukaan lomba pencak silat dalam rangka HUT ke-66 DPRD setempat, Selasa (16/1/2017) pagi di GOR RM Said Karanganyar. (Kurniawan/JIBI/Solopos)

Peringatan HUT ke-66 DPRD Karanganyar dimeriahkan dengan berbagai acara.

Solopos.com, KARANGANYAR – Ratusan pelajar dari berbagai kecamatan di Karanganyar mengikuti lomba pencak silat antarpelajar di GOR RM Said Karanganyar, Senin (16/1/2017). Lomba itu merupakan rangkaian kegiatan memperingati HUT ke-66 DPRD Karanganyar.

Advertisement

Lomba pencak silat yang dihelat hingga Kamis (19/1/2017) itu dibuka oleh Wakil Bupati (Wabup) Karanganyar, Rohadi Widodo, dihadiri pejabat forum komunikasi pimpinan daerah (forkompinda) Karanganyar, serta pimpinan DPRD setempat. Sebanyak 154 pertandingan akan dimainkan selama empat hari perlombaan.

Dalam sambutannya, Wabup berpesan semua peserta lomba pencak silat menjunjung tinggi sportivitas. Dia berharap lomba bisa menjaring atlet-atlet silat berbakat Bumi Intanpari.

“Junjung tinggi sportivitas, jangan pernah memandang remeh peserta lainnya. Melalui perlombaan ini semoga semakin banyak atlet-atlet muda silat berbakat kita yang muncul,” tutur dia.

Advertisement

Ketua DPRD Karanganyar, Sumanto, mengatakan sudah saatnya Karanganyar fokus menggarap olahraga silat untuk menghadapi Porprov Jateng. “Kita harus fokus menggarap olah raga pencak silat ini. Cabang yang daerah lain tidak digarap serius kita harus fokus di situ. Mudah-mudahan lomba ini melahirkan atlet-atlet unggulan,” kata dia.

Dia menjelaskan selain silat digelar juga kegiatan lain, seperti lomba lomba lari 10 kilometer, lomba burung berkicau, lomba renang, lomba sepak bola, festival band, parade seni, dan parade dalang cilik. Sebagai penutup rangkaian kegiatan akan digelar ketoprak oleh Kirun CS dari Surabaya, Selasa (24/1/2017).

Ihwal anggaran penyelenggaraan HUT ke 66 DPRD Karanganyar, menurut Sumanto di kisaran Rp360 juta hingga Rp400 juta. HUT kali ini mengambil tema Gotong Royong dan Kerja Nyata.

Advertisement

“Anggaran penyelenggaran naik sedikit dibandingkan tahun lalu karena tahun ini kita ada lomba silat, dan sepak bola. Dengan gotong royong dan kerja sama kita majukan Karanganyar,” ujar dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif