Jogja
Minggu, 8 Januari 2017 - 00:20 WIB

WISATA KULONPROGO : Libur Akhir Tahun, Glagah Masih Mendominasi

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemecah ombak di kawasan pelabuhan Tanjung Adikarto yang banyak dikunjungi wisatawan Pantai Glagah (JIBI/Harianjogja.com/Holy Kartika N.S)

Wisata Kulonprogo, pesona Glagah masih memikat wisatawan

Harianjogja.com, KULONPROGO — Jumlah pengunjung objek wisata Pantai Glagah selama libur akhir tahun paling mendominasi dibanding lokasi lainnya di Kulonprogo. Paling tidak, ada 28.208 wisatawan yang memenuhi pantai ini selama 4 hari pada penghujung tahun lalu.

Advertisement

Bendahara Penerimaan Dinas Pariwisata Kulonprogo, Ruri Atmini Retno mengatakan seperti biasa wisatawan paling banyak mengunjungi Pantai Glagah. Jumlah pengunjungnya mengungguli sejumlah objek wisata andalan lainnya seperti Waduk Sermo.

“Meskipun tahun baru dipusatkan di Sermo tapi Glagah tapi paling ramai,”jelasnya pada Jumat (6/1/2017).

Wisatawan yang mengunjungi Glagah dihitung dari penerimaan retribusi dari 3 pintu Glagah. Ruri menyebutkan paling tidak Rp141 juta berhasil dikumpulkan sebagai pemasukan awal bagi PAD retribusi pariwisata 2017. Sementara itu, Waduk Sermo sendiri hanya mendapatkan dikunjungi oleh 12.470 wisatawan selama 4 hari. Dengan demikian, hanya Rp62 juta yang terkumpul dari retribusi waduk terbesar di DIY tersebut.

Advertisement

Meski demikian, jumlah ini melebihi target kunjungan tahun baru yang ditetapkan oleh pemerintah daerah. Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata Krissutanto mengatakan jumlah kunjungan wisatawan di Waduk Sermo hanya berkisar ratusan orang pada tahun baru. Karena itu, baik pendanaan maupun konsep acara difokuskan guna memenuhi target kunjungan seribu wisatawan pada periode tersebut.

Kuat Tri Utomo, Kepala Seksi Kapasitas dan Ekonomo Kreatif Dinpas Kulonprogo mengatakan jumlah wisatawan di Glagah sebenarnya bisa jauh lebih banyak. Pasalnya, akses menuju Pantai Glagah sempat ditutup selama 3 jam pada 1 Januari lalu. Hal ini dikarenakan kemacetan total yang terjadi di berbagai pintu masuk Glagah.

Kuat mengatakan paling tidak ada ribuan wisatawan yang terpaksa ditolak karena lokasi wisata tersebut sudah penuh. Sementara itu, pengelola juga terpaksa meloloskan sejumlah pengunjung tanpa membayar tiket di pintu masuk Waduk Sermo. Menurutnya, hal tersebut terpaksa dilakukan demi menjaga suasana tetap kondusif.

Advertisement

“Daripada kemacetan mengular dan malah membuat pengunjung emosi,”jelasnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif