Lifestyle
Minggu, 8 Januari 2017 - 22:10 WIB

Nama Bayi Terpopuler Dunia 2016

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi bayi perempuan (Playbuzz.com)

Ada beberapa nama bayi terpopuler dunia 2016.

Solopos.com, SOLO – Pemberian nama untuk bayi dipengaruhi oleh tren. Di Amerika Utara dan Eropa, nama Emma paling banyak difavoritkan. Nama ini juga menjadi yang paling populer kedua di Perancis dan ketiga di Kanada.

Advertisement

Berbeda negara berbeda pula nama yang difavoritkan oleh para orang tua. Ingin tahu apa nama bayi paling populer di berbagai negara? Berikut nama-nama tersebut seperti dilansir Time, Minggu (8/1/2017):

India
Menurut Baby Center India, nama yang paling populer untuk anak laki-laki sama dengan negara-negara Timur lainnya, yakni Muhammad. Nama ini mengambil posisi Aarav, yang turun di urutan kedua setelah menjadi yang paling populer untuk lima tahun berturut-turut. Nama laki-laki di urutan ketiga adalah Arjun.

Advertisement

India
Menurut Baby Center India, nama yang paling populer untuk anak laki-laki sama dengan negara-negara Timur lainnya, yakni Muhammad. Nama ini mengambil posisi Aarav, yang turun di urutan kedua setelah menjadi yang paling populer untuk lima tahun berturut-turut. Nama laki-laki di urutan ketiga adalah Arjun.

Sementara untuk anak perempuan, nama berakhiran ‘A’ menjadi tren global. Nama paling populer untuk anak perempuan baru lahir adalah Aadya. Nama ini berada di urutan teratas selama tiga tahun terakhir. Nama-nama populer lainnya untuk anak perempuan termasuk Ananya dan Shanaya.

Irlandia
Di Irlandia, nama yang paling populer di 2016 adalah Emily dan James. Nama Emily menjadi nama yang paling populer untuk anak perempuan sejak dua tahun terakhir. Nama populer lainnya adalah nama khas Irlandia, seperti Aoife (diucapkan ee-fa) dan Finn. Nama dari berbagai macam budaya juga menjadi populer tahun lalu, seperti Freya dan Muhammad.

Advertisement

Skotlandia
Menurut pencatatan sipil di Skotlandia, Olivia dan Jack merupakan nama yang paling populer untuk bayi yang baru lahir di 2016. Jack berada di urutan teratas sudah sembilan tahun ini. Sementara, ini pertama kalinya nama Olivia menjadi yang teratas, melebihi popularitas Emily.

Islandia
Menurut laporan badan statistik setempat yang dirilis Desember 2016, nama yang paling populer untuk anak laki-laki yang baru lahir di 2015 adalah Aron, diikuti Alexander, kemudian Viktor. Bagaimana untuk anak perempuan? Emilia, diikuti Sara, kemudian Isabella.

Afrika Selatan
Menurut laporan statistik yang dirilis Oktober 2016, nama yang paling populer untuk anak perempuan di 2015 adalah Precious, Princess, dan Angel. Untuk anak laki-laki adalah Junior, Blessing, dan Gift.

Advertisement

Prancis
Nama Emma menjadi yang paling populer kedua, setelah Louise di urutan pertama dan Jade di urutan ketiga. Sementara, yang paling populer untuk anak laki-laki adalah Nolan.

Inggris
Menurut data Baby Center setempat, Olivia menjadi yang teratas untuk nama anak perempuan di Inggris. Sementara, nama yang juga populer untuk anak laki-laki adalah Oliver.

 

Advertisement

 

Advertisement
Kata Kunci : Nama Bayi Nama Terpopuler
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif