Sport
Minggu, 1 Januari 2017 - 02:00 WIB

LIGA INGGRIS : Harry Kane Sesumbar Spurs Bisa Kalahkan Chelsea

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane. (Reuters / Dylan Martinez)

Liga Inggris akan menyajikan duel Tottenham Hotspur vs Chelsea pekan depan.

Solopos.com, LONDON – Chelsea di ambang rekor setelah merangkai 12 kemenangan beruntun di Liga Premier Inggris. Namun penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, yakin bisa menghentikan rentetan kemenangan itu.

Advertisement

Chelsea sendiri akan menghadapi Stoke City akhir pekan ini, sebelum akhirnya melawat ke markas Spurs pada Kamis (5/1/2017). Jika bisa memenangi dua pertandingan itu, Chelsea akan menyamai rekor Arsenal yakni menang 14 kali beruntun di Liga Inggris.

Namun, Spurs siap menjegal Chelsea agar tak bisa mencapai rekor tersebut. Meski Chelsea tengah garang-garangnya, Spurs tak gentar. Terlebih, mereka juga tengah dalam laju positif karena merangkai tiga kemenangan beruntun.

Di sisi lain, Spurs juga memiliki balas dendam tehadap Chelsea. Di pertemuan pertama musim ini, tim polesan Mauricio Pochettino itu ditundukkan Chelsea dengan skor tipis 2-1 di Stamford Bridge, setelah sempat unggul lebih dulu.

Advertisement

“Kami jelas mampu untuk mengalahkan Chelsea,” ujar Kane seperti dikutip dari Soccerway, Jumat (30/12/2016).

“Kami tidak berpikir kekalahan bakal memupus harapan kami meraih gelar juara. Kami di sini untuk membuat hal itu tidak terjadi. Ada enam tim kuat yang bersaing memperebutkan gelar juara. Kami masih bersaing di sana dan yang bisa kami lakukan hanyalah terus menang lalu melihat ada di mana kami nantinya,” paparnya.

“Kami tidak punya banyak waktu istirahat. Kami kini dalam tren positif. Kami sudah merangkai kemenangan beruntun dan hanya perlu mempertahankannya. Chelsea kini sudah menang 12 laga beruntun. Semoga saja kami bisa menghentikannya.”

Advertisement

Chelsea sendiri kini berada di posisi teratas klasemen Liga Premier Inggris dengan koleksi 46 poin dari 18 laga. Sementara Spurs berada di posisi kelima dengan 36 poin. Kekalahan, tentu akan semakin membuat Spurs tertinggal jauh dari rivalnya itu.

“Tapi kami harus fokus dulu ke laga lawan Watford dan menang di sana. Tapi laga penting melawan Chelsea dan kami tidak ingin tertinggal terlalu jauh dari mereka. Jadi apapun yang terjadi kami harus menang,” lanjutnya.

“Kami harus bisa memenangi setiap pertandingan dan berharap Chelsea serta tim-tim di atas kami kehilangan poin. Kami akan terus bertarung serta berusaha sampai akhir,” tuntasnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif