Jogja
Jumat, 30 Desember 2016 - 00:40 WIB

SEKDA GUNUNGKIDUL : Drajat Akhirnya Terpilih dan Segera Dilantik

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kursi jabatan (JIBI/Solopos/Dok.)

Sekretaris DPRD DIY Drajat Ruswandono dipilih Gubernur DIY dan akan dilantik pada 3 Januari mendatang.

Harianjogja.com, WONOSARI – Teka-teki tentang siapa Sekretaris Daerah Definitif Gunungkidul terjawab sudah. Pasalnya, Sekretaris DPRD DIY Drajat Ruswandono dipilih Gubernur DIY dan akan dilantik pada 3 Januari mendatang.

Advertisement

Kepastian terpilihnya disampaikan langsung oleh Bupati Gunungkidul, Badingah. Hal itu terlihat dari jawaban bupati saat ditanyai wartawan tentang kepastian Sekda definitif Gunungkidul. “Tanggal 3 Januari akan dilantik,” katanya.

Dengan terpilihnya Drajat, kata Badingah, akan langsung melakukan kordinasi. Langkah itu diambil untuk mematangkan kerja sama dan komunikasi sehingga saat masuk langsung bisa mengikuti irama kerja di Gunungkidul.

“Semua program sudah tertuang dalam APBD 2017 sesuai dengan Organisasi Perangkat Daerah baru. Makanya SOTK baru harus segera diisi sehingga jalannya pemerintahan bisa berjalan normal,” katanya.

Advertisement

Untuk menjadi Sekda Gunungkidul, Drajat harus bersaing dengan dua kandidat lainnya, yakni Kepala Bappeda Gunungkidul Syarief Armunanto dan Sekretaris KPU DIY Retno Setijowati.

Terpisah, Sekretaris DPRD DIY Drajat Ruswandono tidak menampik telah mendapatkan undangan untuk pelantikan Sekda pada 3 Desember mendatang. Namun demikian, ia masih malu-malu untuk mengungkapkan berita tersebut. “Memang saya dapat suratnya tadi siang [kemarin]. Mudah-mudahan ini bisa menjadi amanah,” katanya.

Kendati demikian, untuk lebih jelasnya tentang prosedur pelantikan menyerahkan sepenuhnya ke BKD. “Silahkan Tanya ke BKD Gunungkidul,” katanya.

Advertisement

Sementara itu, Kepala BKD Gunungkidul Sigit Purwanto mengatakan, pihaknya sudah melakukan persiapan untuk pelantikan. Bahkan untuk surat undangan juga sudah diberikan ke yang bersangkutan. Rencananya pelantikan dilakukan oleh bupati dengan dihadiri saksi dari Pemerintah DIY. “Pelantikan akan dilakukan di Gunungkidul,” kata Sigit saat dihubungi, kemarin.

Untuk diketahui, proses pengisian sekda kali ini berbeda dengan pengisian yang sebelumnya. Sebab untuk sekarang dilakukan secara terbuka. Proses pengisian sudah dimulai sejak pertengahan September lalu.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif