Soloraya
Minggu, 25 Desember 2016 - 07:30 WIB

Inilah Rekaman Lensa Khidmatnya Natal 2016 di Solo

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Umat Kristiani melakukan Kebaktian Natal dengan menyalakan lilin di Gereja Kristen Jawa, Manahan, Solo, Sabtu (24/12/2016) malam. Ibadah Natal di kota Solo berlangsung khidmat.

Perayaan Natal 2016 di sejumlah gereja di Solo berlangsung aman.

Solopos.com, SOLO — Perayaan Natal di sejumlah gereja di Kota Solo, Sabtu (24/12/2016) malam, berlangsung lancar. Wali Kota Solo, FX Hady Rudyatmo, juga merayakannya di Gereja Katolik Maria Regina, Purbowardayan, Jebres, Solo.

Advertisement

Rudy juga bertindak sebagai petugas Prodiakon saat Misa Natal di gereja tersebut. Di tempat yang sama, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mewakili Muspida Jateng memberikan sambutan dan mengucapkan selamat Natal. Ganjar hadir di gereja tersebut didampingi Kapolda Jateng Irjen Pol Codro Kirono dan Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Jaswadi.

Di tempat lain, suasana malam Natal juga berlangsung khidmat. Umat Kristiani menghadiri misa di berbagai gereja, salah satunya Gereja Kristen Jawa Manahan di mana jemaat menyalakan lilin dalam kebaktian.

Berikut foto-foto kebaktian di kedua gereja tersebut:

Advertisement

Umat Kristiani melakukan Kebaktian Natal dengan menyalakan lilin di Gereja Kristen Jawa, Manahan, Solo, Sabtu (24/12/2016) malam. (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo menjadi petugas Prodiakon saat Misa Natal di Gereja Katolik Maria Regina, Purbowardayan, Jebres, Solo, Sabtu (24/12/2016) malam. (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Umat Kristiani melakukan Kebaktian Natal dengan menyalakan lilin di Gereja Kristen Jawa, Manahan, Solo, Sabtu (24/12/2016) malam. Ibadah Natal di kota Solo berlangsung khidmat.

Advertisement

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mewakili Muspida Jateng mengucapkan selamat merayakan Natal bagi umat Kristiani saat mengunjungi Misa Natal di Gereja Katolik Maria Regina, Purbowardayan, Jebres, Solo, Sabtu (24/12/2016). (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Advertisement
Kata Kunci : Natal 2016 Wali Kota Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif