Jateng
Kamis, 22 Desember 2016 - 20:50 WIB

KECELAKAAN KENDAL : Motor Masuk Kolong Truk, Begini Kondisi Pengendara…

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sepeda motor masuk ke kolong truk di dekat lampu lalu lintas pertigaan Ketapang, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, Jateng, Kamis (22/12/2016) siang. (Facebook.com-Mamah Ndoeth Ingin Kurus)

Kecelakaan di Kendal melibatkan sebuah sepeda motor yang masuk kolong truk setelah menabrak pikap.

Semarangpos.com, KENDAL – Sebuah sepeda motor Honda Vario warna putih berpelat nomor H 5376 ZQ terjepit di kolong truk setelah menabrak mobil pikap Mitsubishi L 300 hitam bermuatan batu di dekat lampu lalu lintas pertigaan Ketapang, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (22/12/2016) siang. Kecelakaan itu tak menelan korban jiwa maupun luka, bahkan pengendara sepeda motor Honda Vario putih itu tak mengalami luka yang berarti.

Advertisement

Informasi itu dipaparkan beberapa saksi mata melalui grup Facebook Liputan Kendal Terkini. Pengguna akun Mamah Ndoeth Ingin Kurus membagikan informasi itu seraya mengunggah foto sepeda motor yang terjepit di bawah kolong truk. “Kejadian di lampu merah arah Jakarta pertigaan Ketapang,” tulisnya dalam keterangan foto.

Kejadian itu berawal saat pengendara sepeda motor Honda Vario putih yang belum diketahui identitasnya itu melaju dari arah timur ke barat. Setibanya di pertigaan tersebut, tanpa sebab yang jelas ia menabrak bak pikap Mitsubishi L 300 hitam hingga terpental beberapa meter.

Sepeda motor Honda Vario putih itu lantas masuk ke kolong sebuah truk yang melintas dari arah Jakarta menuju Semarang. Beruntung si pengendara tak ikut masuk ke kolong truk bersama sepeda motornya sehingga tak mengalami luka yang berarti.

Advertisement

Warga lantas membantu mengeluarkan sepeda motor dari bawah kolong truk. Pengendara sepeda motor yang tak mengalami luka itu lantas melanjutkan perjalanan setelah sepeda motor berhasil dikeluarkan dari kolong truk. Kecelakaan itu sempat membuat arus lalu lintas dari arah Jakarta menuju Semarang sempat tersendat meskipun tak begitu lama. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif