Entertainment
Sabtu, 17 Desember 2016 - 00:10 WIB

KISAH UNIK : Lakoni Pekerjaan Aneh, Wanita Usia Lanjut Ini Terima Upah Tinggi

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aleeda Rodriguez Pedrasa, wanita yang menjaga patung John Lennon (Youtube)

Kisah unik tentang seorang wanita berusia lanjut yang menerima jumlah upah tinggi dari pekerjaan aneh yang dilakoninya.

Solopos.com, HAVANA — Aleeda Rodriguez Pedrasa, 72, seorang wanita asal Kuba disebut sebagai salah satu orang yang memiliki pekerjaan teraneh di dunia. Bagaimana tidak, selama ini ia dibayar oleh pemerintah Kuba untuk menjaga patung John Lennon di salah satu taman di Havana, Kuba.

Advertisement

Pekerjaan Aleeda sangatlah mudah. Ia hanya ditugaskan menjaga agar kacamata yang ada di patung John Lennon tidak hilang. Kacamata itu sengaja dipasang untuk memperkuat pesona patung sang musisi top Inggris itu. Tak heran jika jatung tersebut menjadi salah satu spot foto favorit pengunjung.

Patung tersebut sengaja dibuat guna memperingati 20 tahun meninggalnya John Lennon pada tahun 2000. Saat itu, mendiang Presiden Kuba, Fidel Castro menggagas pembuatan patung perunggu John Lennon yang duduk di kursi taman lengkap dengan kacamata asli.

Patung John Lennon di taman kota Havana, Kuba (Youtube)

Advertisement

Patung itu sukses menarik perhatian masyarakat untuk berkunjung. Tapi sayangnya, kacamata yang ada di patung itu kerap raib dicuri pengunjung. Pada mulanya, pemerintah mengganti kacamata yang hilang itu dengan kacamata baru. Namun, karena kacamata itu terus menerus hilang, pemerintah tidak menggantinya lagi.

Hal itu membuat Aleeda yang sangat mengidolakan John Lennon merasa prihatin. Ia secara sukarela membawa kacamata miliknya untuk dipasangkan di patung tersebut. Namun, tetap saja kacamata itu kembali raib.

Hilangnya kacamata di patung tersebut tidak membuat Aleeda kapok. Ia terus mengganti kacamata tersebut setiap kali hilang dicuri orang. Lama kelamaan, tindakan Aleeda itu mengundang simpati pemerintah Kuba, yang kemudian menugaskannya secara resmi untuk menjaga kacamata yang ada di patung John Lennon.

Advertisement

“Aku bukan penjaga taman, tugasku hanya memastikan kacamata itu tetap berada di tempatnya,” kata Aleeda seperti dikutip Solopos.com dari laman Oddity Central, Jumat (16/12/2016).

Meski awalnya dilakukan secara sukarela, tapi kini Pemerintah Kuba memberi Aleeda upah tinggi. Pemerintah membayar jasanya sebesar 245 Peso, setara dengan Rp3,5 juta. Jumlah bayaran yang diterimanya itu disebut-sebut melampaui upah minimum yang diberikan Pemerintah Kuba kepada para pekerja. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif