Otomotif
Jumat, 16 Desember 2016 - 09:30 WIB

TIPS OTOMOTIF : Begini Cara Rawat Sepeda Motor Saat Musim Hujan Tiba

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Tips otomoif kali ini membahas tentang cara merawat sepeda motor saat musim hujan tiba.

Solopos.com, SOLO – Musim hujan telah tiba. Bagi yang memakai sepeda motor sebagai sarana transportasi sehari-hari, agaknya Anda perlu melakukan perawatan ekstra agar tunggangan tersebut tetap dalam kondisi prima.

Advertisement

Air hujan dapat merusak spare part motor. Oleh sebab itu, saat musim hujan tiba, Anda sangat dianjurkan untuk lebih memperhatikan beberapa bagian motor. Dihimpun Solopos.com dari laman Thebikeinsurer.co.uk, Minggu (11/12/2016), berikut tips merawat motor saat musim hujan tiba:

Cuci sepeda motor

Advertisement

Cuci sepeda motor

Mencuci sepeda motor setelah dipakai berkendara di tengah guyuran hujan sangat penting dilakukan. Sebab, air hujan mengandung zat asam yang bisa merusak cat pada badan sepeda motor dan membuat beberapa bagian motor lainnya berkarat. Oleh sebab itu, cuci atau guyurlah sepeda motor setelah terkena air hujan.

Tambah tekanan angin

Advertisement

Tutupi rantai

Saat musim hujan tiba, sebaiknya pasanglah penutup rantai. Sebab air hujan yang mengandung zat asam akan membuat rantai motor cepat berkarat. Selain itu, perhatikanlah kondisi rantai. Apabila telah kendor, segeralah untuk mengencangkannya. Jangan lupa mengoleskan oli agar rantai sepeda motor Anda tetap nyaman dipakai.

Bawa busi cadangan

Advertisement

Komponen yang satu ini merupakan benda terpenting pada sepeda motor. Sebab tanpa busi, sepeda motor tidak mungkin menyala. Sayangnya, busi akan lebih cepat mati saat terkena air. Oleh sebab itu, saat musim hujan tiba, sebaiknya bawalah busi cadangan.

Knalpot

Biasanya, sepeda motor akan terlihat sangat kotor setelah dipakai berkendara di tengah guyuran hujan. Kotoran tersebut biasanya akan menempel pada badan dan knalpot sepeda motor. Jika tidak dibersihkan, kotoran yang menempel di bagian knalpot tersebut akan menyumbat saluran pembuangan.  Jika dibiarkan terus menerus, lama kelamaan knalpot sepeda motor akan mengalami penurunan fungsi bahkan sampai rusak.

Advertisement

Jika Anda tidak menginginkan hal tersebut terjadi, sebaiknya segeralah mencuci sepeda motor setelah dipakai menerjang hujan. Setelah itu, semprotkan oli ke dalam bagian knalpot dan olesi bagian leher knalpot dengan grease. Jika sudah kering, nyalakan sepeda motor untuk memastikan knalpot tetap dalam kondisi prima.

Saat ini, Anda tak perlu bingung jika sedang mecari aksesoris atau spare part motor. Anda bisa dengan mudah mencari spare part yang dibutuhkan  di Tokopedia. Tak hanya menyediakan beragam spare part motor, e-commerce terbesar di Indonesia itu juga jual aksesoris otomotif lengkap. Jadi, tunggu apalagi, sudah cek Tokopedia belum? (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

 

Advertisement
Kata Kunci : Tips Otomotif Tokopedia
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif