Soloraya
Rabu, 14 Desember 2016 - 21:15 WIB

Seleksi Kepala DKK Wonogiri Ditunda pada 2017, Ini Sebabnya

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kursi jabatan (JIBI/Solopos/Dok.)

Pemkab Wonogiri menunda pelaksanaan seleksi Kepala DKK setempat.

Solopos.com, WONOGIRI — Proses seleksi untuk menentukan pengisi jabatan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Wonogiri hanya berhenti sampai tahap pendaftaran, sebab jumlah pendaftar tidak memenuhi target. Oleh sebab itu, seleksi ditunda hingga 2017.

Advertisement

Kepala Badan Kepegawian Daerah (BKD) Wonogiri, Rumanti Permanandyah, mengatakan berdasarkan proses seleksi jabatan yang dilaksanakan tahun ini tidak bisa dilanjutkan karena jumlah pendaftar yang memenuhi persyaratan hanya dua orang.

Sementara untuk melanjutkan tahapan selanjutnya, jumlah pendaftar minimal empat orang. “Sebenarnya kemarin ada lima pendaftar, tapi yang memenuhi kriteria hanya dua orang,” kata dia saat dihubungi, Rabu (14/12/2016).

Untuk itu sesuai rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), pelaksanaan seleksi jabatan ditunda. “Seleksinya ditunda 2017,” kata dia.

Advertisement

Seperti diketahui tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri sempat menggelar pendaftaran seleksi jabatan pada 5-25 Oktober. Proses pendaftaran tersebut sempat diperpanjang karena jumlah pendaftar tidak memenuhi target. Namun hingga lima hari masa perpanjangan waktu pendaftaran, jumlah pendaftar tidak bertambah.

Sebelumnya, Ketua Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Wonogiri, Suharno, mengatakan pihaknya telah melaporkan hasil pelaksanaan pendaftaran seleksi jabatan tersebut kepada KASN.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif