Soloraya
Sabtu, 10 Desember 2016 - 12:45 WIB

PENEMUAN BAYI BOYOLALI : Jasad Bayi Dimakamkan di Desa Candi

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi bayi dibuang (JIBI/Dok)

Penemuan bayi Boyolali terjadi di Dukuh Ledok Desa Candi.

Solopos.com, BOYOLALI — Bayi yang ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di Dukuh Ledok RT 003/RW 002, Desa Candi, Kecamatan Ampel, Kabupaten Boyolali, dimakamkan di tempat pemakaman umum dekat lokasi temuan, Jumat (9/12/2016) petang.

Advertisement

Pemakaman dilakukan oleh aparat Polsek Ampel bersama warga Dusun Ledok, Desa Candi, pada Jumat petang pukul 18.00 WIB.

“Setelah autopsi akhirnya bayi tersebut kami bawa kembali ke Ampel dan dimakamkan sekitar Jumat petang. Warga yang berinisiatif dan antusias untuk memakamkan bayi tersebut di dekat lokasi penemuan,” ujar Kapolsek Ampel, AKP Edi Sukamto, mewakili Kapolres Boyolali, AKBP M. Agung Suyono, Sabtu (10/12/2016).

Diberitakan, warga Dukuh Ledok digegerkan dengan penemuan bayi yang baru lahir namun dalam keadaan sudah meninggal dunia, Jumat pagi, sekitar pukul 08.00 WIB. Bayi tersebut ditemukan oleh Suparjo, 55, warga setempat.

Advertisement

Saat Suparjo membersihkan rerumputan, dia melihat ada bungkusan plastik warna hitam yang dikira berisi gajih (lemak) sapi. Setelah dibuka, ternyata isinya jasad bayi. (baca: Warga Candi Ampel Temukan Mayat Bayi dalam Tas Plastik)

Lebih lanjut, Edi Sukamto menjelaskan tim penyidik masih mencari petunjuk untuk mengungkap pelaku pembuangan bayi. Seluruh babinkamtibmas sudah dikerahkan untuk menelusuri pelaku. “Pelaku pembuangan masih kami selidiki,” kata Edi.

Menurut Edi, ancaman hukuman bagi pelaku pembuangan bayi cukup berat. Namun untuk kasus ini dia belum bisa menyimpulkan karena pelaku belum tertangkap.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif