Sport
Sabtu, 3 Desember 2016 - 04:00 WIB

The Walcott Pecahkan Rekor Dunia Milik Lionel Messi

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Theo Walcott Pecahkan Rekor Lionel Messi (Youtube)

Penyerang Arsenal, Theo Walcott, memecahkan rekor dunia yang sebelumnya dikuasai Messi.

Solopos.com, SOLO — Pemain Timnas Inggris, Theo Walcott, mencatatkan namanya di Guinness Book of Records setelah memecahkan rekor milik bintang sepak bola Barcelona, Lionel Messi.

Advertisement

Rekor Walcott terekam dalam video unik sepak bola di Youtube. Sebelumnya Lionel Messi pernah mencatatkan namanya di Guinness Book of Records karena bisa mengendalikan bola sepak yang dijatuhkan dari ketinggian 18 meter saat acara promosi yang ditayangkan salah satu stasiun televisi Jepang.

Rekor Lionel Messi itu lalu dpecahkan oleh atlet freestyle, John Farnworth, setelah mampu mengendalikan bola yang dijatuhkan dari ketinggian 32 meter. Rekor John Farnworth dan Messi akhirnya dipecahkan penyerang Arsenal, Theo Walcott.

Pantauan Solopos.com dari akun Betfair, Jumat (2/12/2016), pemecahan rekor dunia yang dilakukan Theo Walcott saat melakukan sesi latihan tim. Walcott bersaing dengan rekan setimnya di Arsenal seperti Laurent Koscielny, Francis Coquelin, dan Nacho Monreal.

Advertisement

Sesi latihan itu disaksikan wakil dari Guinness Book of Records. Theo Walcott sukses mengendalikan bola agar tidak jatuh ke tanah setelah dijatuhkan dari ketinggian 34 meter. Bola yang dijatuhkan dari 34 meter itu jelas melebihi rekor Messi dan Farnworth. https://www.youtube.com/watch?v=2YSQ7-e-fZ0.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif