Jogja
Jumat, 2 Desember 2016 - 22:22 WIB

KOMUNITAS OTOMOTIF : Meriahkan Indonesia Vape Expo, MSC Juga Buka Pendaftaran

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Anggota Mataram Scooter Club DIY (MSC). (Harian Jogja/ist)

MSC menampilkan sejumlah scooter klasik bikinan tahun 1950-an.

Harianjogja.com, JOGJA-Mataram Scooter Club DIY (MSC) turut berpartisipasi dalam acara Indonesia Vape Expo 2016 yang diselenggarakan di Mandala Bhakti Wanitatama Jogja 2 Desember hingga 4 Desember 2016.

Advertisement

Dalam kegiatan itu, MSC menampilkan sejumlah scooter klasik bikinan tahun 1950-an. Motor yang dipamerkan merupakan milik anggota sendiri.

Dalam rlis yang dikirimkan kepada Harian Jogja, Jumat (2/12), Zainuddin Giox, sekretaris MSC mengatakan, dalam kegiatan ini MSC juga membuka pendaftaran anggota baru.

“Pada event tersebut kami juga menjual beberapa item marchendise ala scooter dan juga menjadi tempat pendaftaran bagi para penggemar scooter di DIY yang ingin bergabung dengan MSC,” katanya.

Advertisement

Mataram Scooter Club DIY (MSC) merupakan salah satu club scooter terbesar di indonesia dengan anggota hingga saat ini mencapai 1.198 anggota.

Memasuki usia yang ke 19 tahun banyak inovasi dan kreativitas yang lahir dari anggotanya. selain aktif di event-event otomotif baik tingkat daerah ataupun nasional, msc juga selalu berupaya untuk bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat, baik instansi pemerintah, swasta, sosial dan budaya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif